..
Minat adalah keadaan pikiran yang memunculkan reaksi yang disengaja terhadap situasi yang menyenangkan dan menciptakan rasa puas diri. Tujuan pembelajaran berbasis minat diantaranya:
- Membantu murid menyadari ada kecocokan antara sekolah dan kecintaan murid untuk belajar.
- Mendemontrasikan keterhubungan antar semua pembelajaran.
- Meningkatkan motivasi murid untuk belajar
Minat murid pada dasarnya bisa lahir dari minat diri sendiri maupun minat situasional contohnya seorang murid yang tidak menyukai pembelajaran Bahasa Jawa dengan materi menulis aksara Jawa, tetapi guru berkreasi dan inovatif mengajarkan materi dengan berbagai media pembelajaran dengan mengajarkan siswa untuk menulis dan menggunakan aplikasi ponsel mereka dan media aplikasi saat ini untuk membuat mereka tertarik untuk belajar dengan senang
Profil pembelajaran adalah cara terbaik siswa belajar dengan memetakan kebutuhan belajar siswa secara alami dan efisien. Guru perlu mendefinisikan metode belajar mereka sehingga mereka dapat mengubah metode mereka mengajar dan melakukan pendekatan pada siswa.
beberapa contoh untuk mengetahui kebutuhan belajar murid:
- Mengamati perilaku murid-murid
- Indentifikasi pengetahuan awal yang dimiliki murid terkait topik materi ajar
- Mendiskusikan kebutuhan murid dengan orang tua.
- Mengamati murid ketika KBM berlangsung.
- Berbicara dan diskusu dengan guru lain dan sebagainya.
Pembelajaran berdiferensiasi berfokus pada konsep dan prinsip penting. Dalam hal ini, semua siswa mengeksplorasi konsep utama materi. Dengan cara ini, semua siswa, termasuk yang cenderung lambat (ketidakmampuan belajar), dapat memahami dan menerapkan ide-ide dari konsep yang diajarkan.
Halaman Selanjutnya
Fokus dalam pembelajaran berdiferensiasi
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya