Melejitkan Potensi dengan Talent Mapping

- Editor

Selasa, 18 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Melejitkan potensi merupakan hal yang selau ingin dilakukan dari diri setiap orang. Jalan untuk menggali potensi adalah dengan mengenali diri sendiri. Aristoteles mengatakan bahwa mengenal diri sendiri adalah awal dari semua kebijaksanaan.

Agar dapat mengenali potensi diri, ada berbagai hal yang dapat dilakukan. Salah satunya adalah dengan melakukan serangkaian tes assessment. Tes tersebut biasa disebut dengan pemetaan bakat atau talent mapping.

Bagi dunia pendidikan, talent mapping juga memiliki manfaat. Apabila diterapkan kepada siswa, talent mapping dapat membantu mengenali bakat dan melejitkan potensi dasar siswa.

Mengenali potensi dasar siswa tentu hal yang sangat penting dan tak boleh dilupakan oleh guru. Sebab hal tersebut akan menjadikan guru lebih bijaksana dan berpikiran luas dalam memandang siswa. Serta hal ini membantu untuk mematahkan anggapan bahwa “pendidikan telah memaksa ikan memanjat pohon”.

Manfaat bagi siswa itu sendiri, dengan mengenal potensi dirinya siswa dapat menemukan kepercayaan diri juga semangat untuk terus mengembangkan bakat mereka. Mereka menjadi dapat memiliki pandangan akan masa depannya. Secara tidak langsung hal ini akan membangkitkan gairah siswa dalam belajar demi meraih impian mereka.

Selain untuk pengenalan bakat, talent mapping juga dapat digunakan untuk mengenali kepribadian siswa. Hal ini akan sangat bermanfaat bagi guru dalam memperlakukan dan menangani siswa-siswa dalam pembelajaran nantinya.

Jika terdapat kelemahan, guru juga dapat membantu siswa untuk mengatasi kelemahan tersebut dan memperbaikinya. Dengan begitu, guru dan pendidikan akan mampu menjadi bagian yang membentuk pribadi unggul sesuai kemampuan masing-masing individu.

Dalam melakukan talent mapping, ada beberapa langkah yang perlu diikuti. Pertama adalah asessment talent mapping dengan mengisi sekitar 170 pertanyaan. Langkah pertama berguna untuk mengetahui bakat yang sesungguhnya dimiliki.

Kedua, assessment personal strength statement. Pada langkah ini, ada sekitar 114 aktivitas. Di mana aktivitas tersebut dikelompokkan menjadi kelompok peran ada 99 dan kelompok bidang yang ada dalam diri individu ada 15.  Fungsinya adalah untuk mengetahui kemampuan yang sering dilakukan.

Ketiga adalah strength typology. Langkah ini memuat tipologi manusia yang ada kaitannya terhadap aktivitas individu. Langkah ketiga akan memberikan gambaran kemampuan apa yang dimiliki individu tersebut.

Setelah melakukan langkah-langkah tersebut, hasil talent mapping akan keluar dalam bentuk daftar. Daftar tersebut memuat urutan bakat yang dimiliki. Dari yang bakat paling menonjol hingga yang paling rendah.

Dengan berpegang pada hasil talent mapping, seseorang dapat memilih untuk fokus memperbaiki kelemahan, melejitkan potensi, ataupun melakukan keduanya secara bersamaan.

Yang terpenting adalah apapun hasil talent mapping, seorang individu harus senantiasa melakukan yang terbaik bagi dirinya sendiri maupun orang lain. Dan tidak hanya memandang negatif diri sendiri.

Ini dia webinar nasional “Mengenal dan Mengembangkan Bakat Anak dengan Talent Mapping”. GRATIS. Jangan sampai ketinggalan. Klik LINK INI untuk mendaftar.

Penulis: Agriantika Fallent

Berita Terkait

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN
Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?
Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat
Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!
[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II
Tahun 2025 Guru Sertifikasi Maupun Non Sertifikasi Akan Sejahtera dengan Program Prioritas Mendikdasmen
Guru Wajib Tahu, Poin Penting dalam PermenPANRB Nomor 21 Tahun 2024 tentang Jabatan Fungsional Guru
4 Tahapan Pengelolaan Kinerja Tahun 2025, Jangan Sampai Keliru!
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 18:16 WIB

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN

Senin, 20 Januari 2025 - 17:51 WIB

Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?

Senin, 20 Januari 2025 - 12:27 WIB

Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat

Senin, 20 Januari 2025 - 11:43 WIB

Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!

Rabu, 15 Januari 2025 - 12:24 WIB

[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II

Berita Terbaru

Advertorial

HHRMA Bali: Jembatan Karier di Industri Perhotelan

Selasa, 11 Feb 2025 - 09:45 WIB

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis