Kuota PPG Daljab Tahun 2022

- Editor

Rabu, 16 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kuota PPG Daljab (Dalaj Jabatan) tahun 2022 terdiri atas dua kriteria TMT (terhitung mulai tanggal), yakni TMT sampai tahun 2015 dan TMT sejak tahun 2016. 

Calon peserta PPG Dalam Jabatan tahun 2022 diperuntukkan bagi guru yang memiliki TMT guru yang telah memiliki surat keputusan pengangkatan terhitung sejak tahun 2015 ke bawah.  Dengan jumlah kuota peserta adalah 40 ribu guru yang dibagi dalam dua angkatan dengan komposisi jumlah masing-masing tiap angkatan adalah sebanyak 20 ribu guru dengan jumlah total guru sebanyak 1.138.373 guru di seluruh Indonesia.

Kemudian kuota PPG Daljab yang memiliki Terhitung Mulai Tanggal (TMT) Sejak Tahun 2016. Kuota ini menjadi aturan terbaru dalam pelaksanaan PPG tahun 2022, dengan menghitung tanggal TMT sejak dari tahun 2016 sampai dengan tahun 2019. Dengan jumlah kuota peserta sebanyak 36 ribu guru peserta dari jumlah total guru sebanyak 428.765 guru di Indonesia.

Rincian waktu pelaksanaan PPG dalam jabatan untuk tiap TMT pada tahun 2022 ini, adalah sebagai berikut: 

PPG Dalam Jabatan TMT 2015 dilakukan selama 3 bulan untuk masing-masing angkatan. Angkatan I dilaksanakan mulai Maret hingga Mei 2022 jumlah peserta sebanyak 20 ribu peserta. Angkatan II dilaksanakan mulai Juni hingga Agustus 2022 atau Oktober hingga Desember 2022 dengan jumlah peserta sebanyak 20 ribu peserta.

Kemudian PPG Dalam Jabatan TMT 2016 dilaksanakan selama 6 bulan atau satu semester yang akan dilakukan pada April hingga September 2022 dengan jumlah peserta sebanyak 36 ribu peserta.

Alur Tahapan Penyelenggaraan PPG Dalam Jabatan Tahun 2022

Secara khusus, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah membuat alur tahapan resmi pelaksanaan PPG dalam jabatan tahun 2022 sejak dari proses awal yang terdiri dari:

  • Pengumuman pelaksanaan PPG dalam jabatan tahun 2022 dan pendaftaran calon peserta
  • Seleksi administrasi meliputi seleksi berkas calon peserta
  • Pengumuman hasil seleksi akademik dan seleksi berkas calon peserta
  • Konfirmasi kesediaan calon peserta sebagai peserta PPG dalam jabatan tahun 2022
  • Penetapan peserta sebagai mahasiswa PPG dalam jabatan
  • Lapor diri
  • Seleksi akademis (Pretest)
  • Analisis materi pembelajaran PPG berbasis masalah literasi dan Higher Order Thinking Skills (HOTS) atau keterampilan berpikir tingkat tinggi sebanyak 5 SKS
  • Desain pelaksanaan pembelajaran sebanyak 3 SKS
  • Uji komprehensif
  • Praktik pembelajaran inovatif sebanyak 4 SKS
  • UKMPPG UKIN selama 4 hari

Adapun pelaksanaan rekrutmen calon peserta PPG dalam jabatan tahun 2022 saat ini telah sampai tahap mengumumkan hasil calon peserta yang lolos dalam seleksi berkas administrasi dan mulai memasuki tahapan berikutnya yakni konfirmasi kesediaan calon peserta mengikuti PPG dalam jabatan tahun 2022.

Setelah menyatakan kesiapan dalam konfirmasi kesediaan calon peserta maka secara otomatis, calon peserta akan ditetapkan sebagai peserta PPG dalam jabatan melalui penetapan peserta atau mahasiswa PPG dalam jabatan tahun 2022.

Demikian informasi tentang kuota PPG Daljab di tahun 2022 ini. 

Daftarkan diri Anda sebagai anggota e-Guru.id dan dapatkan pelatihan gratis setiap bulan untuk meningkatkan kompetensi sebagai pendidik. Caranya, klik pada link INI atau poster berikut untuk gabung menjadi member e-Guru.id!

Berita Terkait

Menjelang Penutupan CPNS 2024 e-Materai Masih Eror! BKN Akan Perpanjang Waktu Pendaftaran?
TERBARU, KepmenPAN RB No. 329 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Formasi PPPK 2024, Simak Apa Saja?
Tutorial Cara Daftar UKPPPG Guru Tertentu 2024 Melalui PMM, Lengkap!
Dimulai Hari Ini dan Batas 16 September, Jangan Lewatkan Baik Guru ASN maupun Non ASN Kecuali Guru SMA/SMK
Begini Cara Cepat Menyelesaikan Pembelajaran Mandiri untuk Piloting PPG Daljab 2024
Kabar Gembira dari MenPAN-RB Khusus Untuk Guru Honorer TK, SD, SMP, hingga SMA/SMK, Cek Segera!
RESMI Ini 4 Kriteria Honorer Yang Bisa Daftar PPPK Guru 2024, Yang Lain Sabar Dulu
Kabar Gembira, Ini Jadwal Pencairan Tunjangan Sertifikasi Triwulan 3 Tahun 2024
Berita ini 130 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 5 September 2024 - 12:22 WIB

Menjelang Penutupan CPNS 2024 e-Materai Masih Eror! BKN Akan Perpanjang Waktu Pendaftaran?

Rabu, 4 September 2024 - 11:02 WIB

TERBARU, KepmenPAN RB No. 329 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Formasi PPPK 2024, Simak Apa Saja?

Selasa, 3 September 2024 - 11:22 WIB

Tutorial Cara Daftar UKPPPG Guru Tertentu 2024 Melalui PMM, Lengkap!

Senin, 2 September 2024 - 20:06 WIB

Dimulai Hari Ini dan Batas 16 September, Jangan Lewatkan Baik Guru ASN maupun Non ASN Kecuali Guru SMA/SMK

Senin, 2 September 2024 - 10:29 WIB

Begini Cara Cepat Menyelesaikan Pembelajaran Mandiri untuk Piloting PPG Daljab 2024

Berita Terbaru

Edutainment

5 Ciri Komunikasi Efektif dalam Pembelajaran Berdiferensiasi

Sabtu, 7 Sep 2024 - 11:34 WIB

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis