Ingin Masuk Dapodik? Simak Cara-Cara dan Persyaratannya Sebagai Berikut

- Editor

Rabu, 26 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Ilustrasi operator sekolah sedang login dapodik/pixabay.com

Foto: Ilustrasi operator sekolah sedang login dapodik/pixabay.com

Cara Masuk Dapodik

Jika sudah mengenal dapodik, maka langkah selanjutnya adalah mengetahui cara masuk dapodik. Persyaratan yang sebelumnya sudah siap maka serahkan ke operator sekolah. Operator sekolah akan mengajukan persyaratan tersebut ke dinas pendidikan setempat. Apabila sudah terdaftar, maka tenaga pendidik tersebut bisa masuk ke portal data pokok pendidikan. Berikut ini cara untuk mengaksesnya.

  • Melakukan login di data pokok pendidikan menggunakan akun milik operator sekolah.
  • Klik menu GTK, kemudian pilih Guru atau Tendik.
  • Klik nama dan klik penugasan tersebut.
  • Cari tombol klik buat atau ubah akun PTK dan isilah detail identitas guru yang sesuai.
  • Buatlah kata sandi dan lakukanlah konfirmasi kata sandi.
  • Jika semua data sudah benar maka klik simpan.

Cara Login Akun

Jika sebelumnya telah membuat akun masuk dapodik dan berhasil, maka langkah berikutnya adalah login dengan akun. Oleh karenanya, ikutilah langkah-langkah berikut ini.

  • Siapkan laptop milik dan temukan aplikasi dapodik versi terbaru.
  • Install aplikasi dapodik terbaru.
  • Selanjutnya masukan email dan password yang sebelumnya sudah dibuat.
  • Klik masuk untuk menuju ke PTK data pokok pendidikan.

Sebagai informasi, dapodik mempunyai peranan penting sebagai rencana program pendidikan sehingga pencantuman data harus benar dan lengkap. Jika pencantuman dapodik salah atau tidak lengkap, maka bisa berdampak merugikan pada satuan pendidikan tersebut. Misalnya saja tidak bisa mendapatkan bantuan perbaikan sarana dan prasarana, dana BOS bahkan tunjangan guru.

Pada umumnya di beberapa dinas pendidikan kabupaten/kota memiliki kewenangan yang berbeda-beda dalam memfasilitas tenaga pendidik, terutama kebijakan memasukkan mereka ke dalam dapodik. Beberapa dinas pendidikan ada yang masih membuka dapodik untuk tenaga kependidikan, tetapi ada pula beberapa dinas pendidikan yang menutup dapodik untuk tenaga kependidikan.

Salah satu contoh dinas pendidikan yang terus membuka akses dapodik adalah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pati. Diketahui, Disdikbud Kabupaten Pati masih membuka dapodik bagi guru di wilayah tersebut. Namun, pihaknya memberikan batas waktu minimal sudah mengabdi di sekolah selama 2 (dua) tahun.

Menurut penuturan Kepala Seksi (Kasi) GTK-SD Disdikbud Kabupaten Pati Solichul Hadi, langkah Disdikbud Kabupaten Pati memberi kesempatan bagi tenaga kependidikan di Kabupaten Pati agar memiliki kejelasan status sebagai seorang pengajar.

“Di Pati membuka keran yang bagus untuk guru honorer SD. Yang penting sesuai sama persyaratan resmi yang telah kami tentukan,” ucapnya kepada NaikPangkat.com.

Halaman berikutnya

Lebih lanjut ….

Berita Terkait

Peran Kepala Sekolah dalam Membangun Budaya Kolaborasi Guru
Contoh Bentuk Kegiatan Kolaborasi Guru dan Siswa yang Dapat Anda Terapkan
Strategi Meningkatkan Kolaborasi Guru di Sekolah sebagai Kunci Sukses Pendidikan
Tantangan Guru dalam Mengelola Kelas dalam Pembelajaran Abad 21
Tips Ampuh Mengatasi Gangguan Kelas dan Jaga Fokus Siswa Tetap Optimal
Ciri-Ciri Guru Tidak Mampu Mengelola Kelas dengan Baik, Ini Solusinya!
Model-Model Pengelolaan Kelas yang  Inovatif Dapat Guru Gunakan di Kelas
Cara Pengelolaan Kelas yang Kreatif Mendorong Literasi dan Numerasi Siswa
Berita ini 823 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 12 September 2024 - 10:58 WIB

Peran Kepala Sekolah dalam Membangun Budaya Kolaborasi Guru

Rabu, 11 September 2024 - 21:34 WIB

Contoh Bentuk Kegiatan Kolaborasi Guru dan Siswa yang Dapat Anda Terapkan

Rabu, 11 September 2024 - 21:20 WIB

Strategi Meningkatkan Kolaborasi Guru di Sekolah sebagai Kunci Sukses Pendidikan

Selasa, 10 September 2024 - 12:28 WIB

Tantangan Guru dalam Mengelola Kelas dalam Pembelajaran Abad 21

Selasa, 10 September 2024 - 11:41 WIB

Tips Ampuh Mengatasi Gangguan Kelas dan Jaga Fokus Siswa Tetap Optimal

Berita Terbaru

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis