Cara Cek Data Dapodik dengan Cepat dan Mudah

- Editor

Sabtu, 22 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Cek Data Dapodik – Dapodik menjadi salah satu aplikasi penting bagi tenaga pendidik maupun peserta didik, karena data yang ada di dalam aplikasi dapodik sudah terintegrasi secara langsung dengan satuan pendidikan sehingga seluruh data maupun informasi baik satuan pendidikan, tenaga pendidik hingga peserta didik berada dalam satu aplikasi.

Keberadaan dapodik ini juga sangat penting khususnya dalam proses pengolahan data maupun entri seluruh unsur yang ada dalam satuan pendidikan termasuk profil sekolah yang bisa diakses dan digunakan untuk kebutuhan yang terkait dengan pendidikan di tiap satuan.

Aplikasi dapodik yang sudah saling terintegrasi ini juga sangat vital dalam proses inputasi data pendidikan baik di tingkat daerah, provinsi hingga di tingkat nasional.

Ada begitu banyak kegunaan dapodik sebagai salah satu instrumen utama bagi dunia pendidikan, karena data dan informasi yang ada dalam data pokok pendidikan ini juga bisa dijadikan sebagai acuan dalam pemberian tunjangan maupun beasiswa bagi para peserta didik dengan mengidentifikasi tiap peserta didik secara langsung dengan cepat dan mudah melalui dapodik.

Cara Mudah Cek Data Dapodik

Terdapat sejumlah cara mudah dalam proses cek data dapodik yang sudah melalui proses entri oleh operator tiap-tiap sekolah. Tujuan dan kepentingan pengecekan data dapodik umumnya beragam, salah satunya adalah untuk menjamin data baik satuan pendidikan, tenaga pendidik, peserta didik hingga profil sekolah telah benar-benar berhasil di input khususnya oleh operator dapodik di tingkat pusat.

Dapodik sebagai aplikasi juga bisa di download secara gratis melalui berbagai platform ataupun melalui laman resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk kebutuhan transfer maupun pengiriman berbagai data pendidikan tiap satuan pendidikan secara cepat ke dapodik pusat dengan terlebih dahulu mendaftarkan akun resmi tiap satuan pendidikan oleh admin maupun operator dapodik tiap sekolah sebagai cara utama untuk mengakses dapodik di tingkat pusat.

Langkah Pengecekan Data Dapodik

Beberapa langkah yang digunakan untuk melakukan pengecekan data dapodik, berdasarkan langkah-langkah berikut ini:

– Akses laman resmi dapodik di https://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/. Di halaman beranda sebagai menu utama laman resmi dapodik terdapat berbagai informasi seputar data tiap satuan pendidikan.

– Kemudian pilih ikon + di sisi kiri tampilan laman yang terdapat nama provinsi yang hendak dicek.

– Pilih nama provinsi sesuai data, setelah itu pilih kembali daerah baik kabupaten maupun kota yang hendak diperiksa. 

– Kemudian klik kembali ikon + di sisi kiri laman tepat di sebelah nama daerah kabupaten maupun kota yang hendak Anda cek.

– Klik kembali kecamatan serta nama maupun nomor sekolah satuan pendidikan. Setelah itu, tampilan akan mengarah pada tabel satuan pendidikan yang dilengkapi dengan berbagai informasi.

– Jika data yang telah diinput oleh operator dapodik sekolah berhasil dikirim, maka akan ada informasi lengkap termasuk waktu pengiriman dan tanggal penerimaan data dapodik yang telah dikirim.

– Selain itu, terdapat pula keterangan khusus yang menginformasikan jika data dapodik sudah berhasil diinput ke dalam server utama dapodik.

– Namun jika terdapat notifikasi Cek Konversi, hal ini menunjukkan jika data yang telah diinput masih dalam proses verifikasi dan sinkronisasi oleh server pusat dapodik.

– Sedangkan jika tampilan dapodik masih kosong atau belum ada, hal ini menjadi tanda jika proses inputasi data belum terkirim atau tidak berhasil dikirim.

Demikian cara cek data dapodik dengna mudah dan cepat. Semoga bermanfaat. 

Daftarkan diri Anda sebagai anggota e-Guru.id dan dapatkan pelatihan gratis setiap bulan untuk meningkatkan kompetensi sebagai pendidik. Caranya, klik pada link INI atau poster berikut untuk gabung menjadi member e-Guru.id!

Berita Terkait

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN
Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?
Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat
Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!
[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II
Tahun 2025 Guru Sertifikasi Maupun Non Sertifikasi Akan Sejahtera dengan Program Prioritas Mendikdasmen
Guru Wajib Tahu, Poin Penting dalam PermenPANRB Nomor 21 Tahun 2024 tentang Jabatan Fungsional Guru
4 Tahapan Pengelolaan Kinerja Tahun 2025, Jangan Sampai Keliru!
Berita ini 144 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 18:16 WIB

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN

Senin, 20 Januari 2025 - 17:51 WIB

Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?

Senin, 20 Januari 2025 - 12:27 WIB

Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat

Senin, 20 Januari 2025 - 11:43 WIB

Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!

Rabu, 15 Januari 2025 - 12:24 WIB

[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II

Berita Terbaru

Advertorial

HHRMA Bali: Jembatan Karier di Industri Perhotelan

Selasa, 11 Feb 2025 - 09:45 WIB

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis