Karena pemerintah daerah juga memiliki hak untuk menambahkan persyaratan tertentu yang memang diperlukan.
Untuk mendapatkan sertifikat PMM, guru dapat mengikuti langkah-langkah berikut yang diambil dari situs resmi Kemdikbud https://pusatinformasi.guru.kemdikbud.go.id/:
- Pilih satu topik Pelatihan Mandiri dan mulailah dengan mempelajari materi modul.
- Kerjakan post test dengan hasil pemahaman yang sangat baik.
- Unggah Aksi Nyata Anda.
- Aksi Nyata akan diverifikasi oleh tim platform Merdeka Mengajar. Anda dapat memantau status validasi sertifikat pada halaman Topik Pelatihan Mandiri.
- Anda akan menerima hasil validasi Aksi Nyata:
- Jika Aksi Nyata Anda lulus validasi, Anda dapat mengunduh sertifikat Pelatihan Mandiri sebagai e-certificate dari halaman Pelatihan Mandiri.
- Jika Aksi Nyata Anda tidak lulus validasi, Anda dapat merevisinya dan mengunggah ulang ke platform Merdeka Mengajar untuk divalidasi.
Namun, jika persyaratan ini diberlakukan di daerah Anda, Anda dapat mengikuti langkah-langkah yang telah dijelaskan di atas untuk memenuhinya. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda dalam rangka pencairan tunjangan sertifikasi triwulan 3.
Untuk update informasi terbaru mengenai guru dan pendidikan simak selengkapnya di Naikpangkat.com. Mari bergabung di Grup Telegram “NaikPangkat.Com – Portal Media Online”, cara klik link https://t.me/naikpangkatdotcom kemudian join.
(rtq/rtq)
Halaman : 1 2