Sebelum mengetahui lebih lanjut terkait bagaimana alur formasi, alangkah baiknya mengetahui kategori pelamar umum itu sendiri.
Pelamar umum PPPK 2022 ini dibagi menjadi beberapa golongan diantaranya :
- Tenaga honorer yang telah bekerja di sekolah negeri dan juga telah terdaftar di Dapodik dengan syarat kurang dari 3 tahun.
- Lulusan PPG yang mana, namanya telah terdaftar di database kelulusan PPG di Kemendikbud Ristek.
- Para pelamar ini berasal dari sekolah swasta yang namanya telah terdaftar pada Dapodik.
Pelamar umum sendiri termasuk ke dalam kategori terakhir pada seleksi guru ASN PPPK 2022.
Alhasil, kategori ini diperbolehkan mengikuti seleksi apabila masih tersedia formasi dari kategori pelamar sebelumnya.
Bukan hanya itu saja, perlu diketahui pula bahwasannya para pelamar umum PPPK Guru 2022 ini merupakan satu-satunya kategori pelamar PPPK Guru yang mengikuti seleksi tes dengan sistem CAT.
Hal tersebut sesuai dengan petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan seleksi PPPK guru 2022.
Dalam juknis tersebut peraturan itu tertuang pada No. 349/P/2022, yang menyatakan bahwa seleksi kompetensi bagi pelamar umum PPPK Guru 2022 dilaksanakan dengan cara menggunakan CAT UNBK.
Bagi para pelamar umum yang telah mendaftar seleksi PPPK Guru 2022, dapat terus memantau update mengenai seputar PPPK.
Para pelamar umum dapat membuka akun sscasn.bkn.go.id untuk memilih formasi yang telah tersedia.
Tentunya para pelamar umum ini dapat memilih formasi sesuai dengan pendidikan yang dimilikinya.
Apabila para pelamar umum nantinya sudah tidak dapat memilih formasi, selanjutnya tinggal menunggu jadwal pengumuman seleksi dan jadwal pelaksanaan seleksi kompetensi.
Diharapkan para pelamar umum dapat mempersiapkan sebaik mungkin untuk mengikuti Seleksi kompetensi.
Setidaknya para pelamar umum harus sudah melakukan persiapan hingga pada tahap kematangan untuk menuntaskan seleksi PPPK 2022 dengan hasil yang memuaskan.
Perlu diingat pula bahwasannya nanti seleksi kompetensi yang diikuti oleh pelamar umum ini menggunakan CAT-UNBK.
e-Guru.id menyediakan program membership dengan satu kali membayar gratis pelatihan bersertifikat 32 JP setiap bulannya. Mari bergabung dengan 9000++ di seluruh wilayah Indonesia. Tunggu apalagi DAFTAR SEKARANG
Ingin pelatihan bersertifikat 32 JP? KLIK LINK INI
Ingin dibantu mendaftar member e-Guru.id ? Hubungi wa.me/6285869433931 (Admin Ayu)
(nlm/law)
Halaman : 1 2