Nadiem Makarim selaku Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) mengucapkan rasa terima kasih kepada para guru di seluruh Indonesia. Hal ini ia sampaikan pada saat upaca Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2002 di Kompleks Kemendikbudristek, Senayan, Jakarta, Jum’at (25/11/22) lalu.
Apresiasi ini Nadiem berikan kepada guru karena telah berinovasi untuk menciptakan perubahan selama 3 tahun terakhir demi masa depan pendidikan yang lebih cerah, khususnya melalui program Merdeka Belajar.
“Ketangguhan ini didorong karena kemauan kita untuk berubah dan meninggalkan kebiasaan lama yang sudah tidak sesuai dengan tantangan serta kebutuhan zaman. Ini didorong semangat menciptakan perubahan dan kebaruan,” kata Nadiem.
“Pada dasarnya tidak ada perubahan yang membuat kita nyaman. Jika masih nyaman, itu artinya kita tidak berubah,” tambahnya.
Berkaitan dengan guru honorer, kemendikbudristek memprioritaskan pengangkatan guru honorer sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui seleksi ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK) Guru. Menurut Nadiem, hal ini dilakukan sebagai langkah dalam mengupayakan terwujudnya kesejahteraan para guru di Indonesia.
“Saya tidak menutup mata bahwa memang masih banyak hal yang perlu disempurnakan dalam program ini. Karena itulah semua dari kita harus bergotong royong agar target kita, yakni satu juta guru diangkat sebagai ASN PPPK, dapat segera terwujud,” ucap Nadiem.
Halaman berikutnya
Nadiem juga berterima kasih kepada
Halaman : 1 2 Selanjutnya