Bocoran Formasi dan Kepastian Pendaftaran CPNS 2023

- Editor

Kamis, 15 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CPNS 2023 – Kementerian PAN RB sebentar lagi akan membuka pendaftaran seleksi CPNS 2023 secara serentak, terdapat update terbaru mengenai bocoran formasi dari Kementerian PAN RB.

Sama seperti pada seleksi-seleksi pendaftaran PPPK dan PNS sebelumnya, pada pendaftaran seleksi CPNS 2023 kali ini tetap mengakses laman sscasn.bkn.go.id

Azwar Anas selaku Menteri PAN RB telah menyampaikan secara langsung terkait dengan kepastian pembukaan pendaftaran seleksi CPNS pada tahun 2023.

Pembukaan jadwal seleksi pendaftaran diperkirakan setelah seleksi ASN di tahun 2022 ini selesai. Sementara itu untuk formasi pada seleksi CPNS tahun 2023 hanya dibuka untuk hakim, jaksa, guru, tenaga Kesehatan dan agen.

Sedangkan untuk formasi lainnya akan tetap dialokasikan untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Selain akan membuka formasi pada hakim, jaksa, guru, tenaga kesehatan dan juga agen pada seleksi tahun depan juga akan membuka formasi untuk Honorer dengan kriteria tertentu.

Azwar Anas juga mengatakan pendaftaran seleksi CPNS pada tahun 2023 nanti akan membuka peluang bagi pelamar umum dari yang baru lulus kuliah atau fresh graduate, dan tidak hanya difokuskan pada non ASN alias tenaga honorer saja.

Selanjutnya hal itu juga ditekankan oleh Aba Subagja selaku Asisten Deputi Perancangan Jabatan, Perencanaan, dan Pengadaan Sumber Daya Manusia Aparatur (Kemenpan-RB) yang mengatakan bahwasannya formasi yang akan dibukan pada seleksi tahun 2023 nanti hanya dibuka untuk hakim, jaksa, agen dan jabatan tertentu yang tidak bisa diisi atau ditempati oleh Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Meskipun belum dapat diketahui pastinya mengenai jadwal pelaksanaan seleksi CPNS pada tahun 2023, namun Aba Subagja telah menjelaskan bahwa akan terdapat sistem baru yang perlu diketahui oleh pendaftar.

Aba Subagja lebih lanjut mengatakan sistem baru ini akan lebih bersifat fleksibel, yaitu pertama, untuk setiap instansi berhak dan bisa melakukan pendaftaran dan pengadaan pada seleksi CPNS 2023 sesuai dengan kebutuhannya.

Kedua, pada pendataan yang telah dilakukan pegawai non ASN di tahun 2022, sama sekali tidak berkaitan dengan pengangkatan CPNS ataupun PNS secara langsung di tahun 2023 nanti.

Pada tahun depan pemerintah akan lebih memprioritaskan seleksi pada tenaga honorer. Namun semua tenaga honorer tidak semua bisa langsung menjadi CPNS di tahun 2023.

Halaman Selanjutnya

Berlaku syarat umur dan masa kerja

Berita Terkait

Info Terbaru! Berikut Penetapan Pemberian Tunjangan Khusus bagi Guru PNS Golongan I, II, III, dan IV Kategori Ini
Sudah Ditetapkan, Begini Nasib Honorer R2 dan R3 pada Seleksi PPPK
SAH! Berikut Jadwal Pengangkatan Honorer R2 dan R3 Menjadi PPPK
Resmi! Informasi Gaji ke-13 bagi Pensiunan PNS Golongan I, II, III, dan IV Sebanyak Ini
Perhatikan! Semua Guru ASN Dan PPPK Wajib Lakukan Ini Sebelum Layanan Diblokir
Kabar Gembira! Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru 2025 Makin Lancar
Ditandatangani Menkeu Sri Mulyani, Berikut Gaji Pokok Terbaru 2025 untuk Tenaga Honorer Setiap Daerah
Info Terkini! Gaji Pensiunan PNS Naik 16 Persen Tahun 2025, Berikut Penjelasan TASPEN…
Berita ini 41 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 17:43 WIB

Info Terbaru! Berikut Penetapan Pemberian Tunjangan Khusus bagi Guru PNS Golongan I, II, III, dan IV Kategori Ini

Selasa, 15 April 2025 - 17:34 WIB

Sudah Ditetapkan, Begini Nasib Honorer R2 dan R3 pada Seleksi PPPK

Selasa, 15 April 2025 - 17:27 WIB

SAH! Berikut Jadwal Pengangkatan Honorer R2 dan R3 Menjadi PPPK

Selasa, 15 April 2025 - 09:36 WIB

Resmi! Informasi Gaji ke-13 bagi Pensiunan PNS Golongan I, II, III, dan IV Sebanyak Ini

Selasa, 15 April 2025 - 09:24 WIB

Perhatikan! Semua Guru ASN Dan PPPK Wajib Lakukan Ini Sebelum Layanan Diblokir

Berita Terbaru

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis