PPG Praabatan Tahun 2022 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) melalui Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), mengundang lulusan D4 dan S1 untuk mengikuti seleksi calon Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan Tahun 2022.
PPG Prajabatan merupakan sebuah program pendidikan yang diselenggarakan setelah program sarjana atau sarjana terapan, baik dari kependidikan maupun nonkependidikan bagi calon guru untuk mendapatkan Sertifikat Pendidik pada pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.
Kuota nasional Program PPG Prajabatan di Tahun 2022 mencapai 40.000 mahasiswa.
Calon peserta Program PPG Prajabatan Tahun 2022 diharuskan belum pernah terdaftar sebagai Guru di Dapodik. Sejumlah manfaat yang akan didapatkan antara lain:
- Memperoleh sertifikat pendidik
- Meningkatkan kompetensi pedagogic, sosial, professional dan kepribadian untuk memulai karier sebagai guru professional
- Mendapatkan pengakuan sebagai guru profesiaonal dan cakap untuk mengajar
Program Studi PPG Prajabatan Tahun 2022
Selain dari itu, program studi yang dibuka pada PPG Prajabatan tahun 2022 adalah:
- Guru Kelas SD
- Bahasa Indonesia
- Matematika
- Guru Kelas TK
- Pendidikan Luar Biasa
- Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
- Bahasa Inggris
- Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
- Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
- Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKn)
- Sejarah
- Ekonomi
- Biologi,
- Kimia
- Fisika
Lalu bagaimana dengan biaya pendidikannya? Simak selengkapnya berikut ini.
Halaman selanjutnya
Biaya pendidikan PPG Prajabatan…
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya