Segera Daftar Lokakarya Nasional: Pengembangan Soft Skill Membuat Video Pembelajaran dengan Power Point

- Editor

Selasa, 31 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Soft Skill Guru – Pengembangan skill guru sebuah keharusan dalam rangka menghadirkan guru-guru yang berkompeten, inovatif, kreatif, dan cakap dalam dalam mengatasi segala persoalan pendidikan.

Terlebih dalam menghadapi era globalisasi seperti sekarang ini, dunia pendidikan sangat membutuhkan orang-orang yang profesioanal dan tanggap terahadap tantangan zaman.

Guru dituntut untuk memiliki berbagai skill sebagai upaya dalam mencapai tujuan pendidikan. Selain sebagai pendidik, guru juga berperan sebagai orang tua bagi siswanya.

Ia bertanggung jawab terhadap perkembangan siswanya pada seluruh potensi yang dimiliki, baik afektif, kognitif maupun psikomotorik. Karena pendidikan manusia yang diharapkan adalah pendidikan manusia menjadikan seutuhnya.

Dalam menjalankan tugasnya guru dituntut untuk memiliki beberapa kompetensi sebagai penunjang kesuksesannya dalam menjalankan tugas-tugasnya. Kompetensi yang harus dimiliki seorang guru, di antaranya:

  • Mengajar sesuai dengan bidang keilmuannya.
  • Berakhlak mulia, bertaqwa, dan taat kepada Allah.
  • Memiliki integritas moral, yakni jujur, amanah, transparan, dan cerdas.
  • Cinta dan bangga terhadap profesinya sebagai guru.

Menguasai dunia pendidikan secara utuh, termasuk fisik dan psikis peserta didik, merancang pembelajaran, eksploratif, apresiatif esponsip dan inovatif.

Soft Skill bagi seorang guru sangat penting adanya. Dalam hal ini soft skill sebagai bentuk keterampilan individu membina hubungan dengan orang lain atau masyarakat dan keterampilan mengatur diri sendiri yang dapat mengembangkan unjuk kerja secara maksimal sehingga menunjukkan kualitas diri yang bersifat ke dalam dan keluar.

Soft skill juga didefiniskan kemampuan yang dimiliki seseorang, yang tidak bersifat kognitif, tetapi lebih bersifat afektif yang memudahkan seseorang untuk mengerti kondisi psikologis diri sendiri, mengatur ucapan, pikiran, dan sikap serta perbuatan yang sesuai dengan norma masyarakat, berkomunikasi dan berinteraksi dengan lingkungannya.

Dalam konteks pendidikan, soft skill adalah kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang guru dalam mencapai tujuan pendidikan yang terdiri dari kompetensi kepribadian dan kompetensi sosial.

Pentingnya Peningkatan Soft Skill Guru

Kompetensi guru yang termasuk soft skills adalah kompetensi kepribadian dan kompetensi sosial. Kompetensi kepribadian lebih mengacu pada kematangan pribadi guru secara intrapersonal antara lain mencakup kematangan moral, etika, komitmen, tanggung jawab, kearifan, wibawa, inklusif, toleransi, dan disiplin.

Sementara itu, kompetensi sosial lebih mengacu pada kematangan guru dalam membangun relasi dengan pihak lain dalam konteks pendidikan seperti peserta didik, kolega, orangtua murid, asosiasi profesi lain, dan komunitas lain pada umumnya.

Ada beberapa alasan tentang peran kompetensi kepribadian dan sosial sebagai soft skills bagi guru. Pertama, kepribadian dan sosial lebih substantif ketimbang profesional dan pedagogik. Jika kedua kompetensi soft skills tersebut dimiliki guru, maka secara otomatis kompetensi profesional dan pedagogik akan teratasi.

Berkaitan dengan kompetensi guru, sesungguhnya tidak hanya dilihat dari segi kualifikasi pendidikannya. Lebih dari itu, soft skills dalam diri guru juga sangat menentukan ukuran kompetensi seorang guru.

Kesuksesan yang dicapai seseorang guru tidak hanya ditentukan oleh faktor pengetahuan atau keterampilan teknis (hard skills), akan tetapi justru ditentukan dari keterampilan dalam pengelolaan diri serta orang lain (soft skills).

Manfaat Soft Skill bagi Guru

Keterampilan presentasi meliputi merencanakan, menyiapkan dan meyebarkan atau menyampaikan pesan. Bentuk ketarampilan presentasi dapat berupa: Fisik, 1isan, dan multimedia elektronik.

Dalam pelaksanaan presentasi yang baik mengunakan visual yang bagus, baik gambar-gambar, warna, peta konsep, layout dan bahasa yang mudah dipahami. Team work (kerjasama tim), Tim adalah sejumlah orang yang bekerja dengan tujuan bersama untuk menyelesaikan satu tugas.

Keberhasilan organisasi (baca:sekolah) tergantung pada koordinasinya. Team work tercermin pada kesepakatan dan kerjasama antar anggota tim. Professional Ethics, Etika Profesi tercermin pada pelaksanaan tugas: misalnya seorang guru hanya berfikir tenteng pekerjaan mengajar saja (tekun).

Bekerja dengan sepenuh hati, memberikan kontribusi terhadap keberhasilan tugas sekolah, berfikir, apa yang bisa diberikan, bukan apa yang bisa diperoleh. Adapun manfaat soft skill guru antara lain adalah sebagai berikut:

  • Dapat melakukan hubungan interpersonal dengan baik;
  • Mengambil keputusan secara tepat;
  • Berkomunikasi secara efektif;
  • Membuat seorang guru menjadi lebih bermartabat;
  • Mendapat kesan (image) dan pengaruh yang baik dalam pengembangan keprofesionalan;
  • Dapat memberikan taulandan yang baik bagi peserta didik; dan
  • Mendapatkan kesuksesan hidup.

Keterampilan Membuat Video Animasi

Digitalisasi pendidikan yang mulai dirasakan saat ini membuat guru harus tetap belajar agar dapat menghadirkan pembelajaran yang tetap selaras dengan perkembangan jaman.

Oleh karena itu guru dituntut terampil dalam memanfaatkan teknologi yang ada untuk mengemas materi pembelajaran dengan lebih inovatif salah satunya dengan membuat video animasi dengan memanfaatkan Poweroint.

Video animasi menjadi salah satu media pembelajaran yang mudah dipahami dan tidak monoton karena dilengkapi dengan suara dan tampilan yang menarik. Sehingga pembelajaran yang dirancang menyenangkan bagi siswa.

Untuk menambah wawasan mengenai pemanfaatan powerpoint serta meningkatkan keterampilan dalam membuat media pembelajaran, e-Guru.id menyelenggarakan lokakarya nasional bersertifikat yang mengangkat judul “Pengembangan Soft Skill Membuat Video Pembelajaran dengan Power Point”.

Fitur Powerpoint

Dalam proses pembuatan video pembelajaran animasi menggunakan Powerpoint ini, berikut fitur-fitur yang familiar yang mudah digunakan, yaitu;

  • Effect. Fitur ini berfungsi untuk menentukan pergerakan objek agar lebih menarik dan unik.
  • Sound. Fitur yang berfungsi untuk memberikan suara agar tidak membosankan dan lebih hidup. Sound bisa berasal dari hasil rekaman masing-masing atau audio dari internet yang relevan dengan konsep animasi yang dibuat.
  • Timing. Fitur yang berfungsi untuk menentukan cepat lambatnya pergerakan huruf atau objek lainnya. Selain itu, Timing juga berperan untuk mengatur pengulangan agar objek dapat bergerak terus menerus tanpa henti.
  • Text. Fitur ini digunakan untuk menentukan pergerakan huruf dan waktu delay. Sehingga huruf bisa bergerak sesuai dengan suara yang diberikan agar memudahkan dalam menentukan durasi dari tiap kata.
  • Export Video. Fitur ini digunakan untuk mengubah slide animasi yang telah dibuat menjadi sebuah video.

Melalui pelatihan ini diharapkan dapat memperkaya hard skill maupun soft skill guru dalam membuat media pembelajaran yang dapat memotivasi belajar siswa.

Dengan begitu, akan berdampak pada peningkatan kualitas pembelajaran yang dilaksanakan. Selain meningkatkan ketertarikan anak dalam belajar, video animasi juga dapat meningkatkan kecerdasan anak.

Dengan mengikuti pelatihan ini peserta akan mendapat bimbingan penuh dari tim instruktur agar mampu memahami konsep, desain layout, membuat kartun GIF, merekam teks serta export menjadi video animasi yang menarik.

Penggunaan Microsoft Power Point

Microsoft Powerpoint hadir sebagai salah satu solusi dalam membuat media pembelajaran seperti slide presentasi. Pada kesempatan kali ini akan memanfaatkan fitur serta tools yang ada untuk membuat video pembelajaran animasi menggunakan Powerpoint.

Dalam pembuatan video animasi menggunakan powerpoint memerlukan beberapa persiapan salah satunya adalah menggunakan laptop/PC yang terinstall Powerpoint minimal versi 2016 atau bisa juga menggunakan versi 2019 dan 365.

Kurang disarankan menggunakan versi dibawahnya karena keterbatasan tools yang dapat mengahambat proses pembuatan video animasi.

Kelebihan pembuatan video animasi menggunakan powerpoint antara lain mudah dalam pembuatan, memiliki banyak tools menarik yang mendukung pembuatan animasi, proses export ke bentuk video relatif lebih cepet, dan ukuran video yang dihasilkan kecil.

Disamping kelebihan ada pula kekurangannya yaitu video animasi yang dihasilkan tidak semaksimal apabila menggunakan After Effect, Adobe Premiere dan lain-lain. (mfs)

Segera daftarkan diri Anda dalam Seminar Nasional “Pengembangan Soft Skill Membuat Video Pembelajaran dengan Power Point” yang diselenggarakan pada tanggal 3 Juni 2022, pada pukul 19.00 WIB melalui Zoom Meeting dan siaran langsung YouTube. Ayo tunggu apa lagi, daftar sekarang juga sebelum kuota penuh.

Klik disini untuk mendaftar!

Berita Terkait

Jangan Salah Upload! Ini Persyaratan Administrasi untuk 4 Kategori Pelamar PPPK Guru Tahun 2024
Seleksi PPPK Akan Dibuka Mulai 27 September 2024? Simak Keterangan Selengkapnya!
Menjelang Pencairan TPG Tw 3, Tampilan Info GTK Anda ada Yang Berubah? Ini Penjelasannya
10 Kode Proses Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan  Tahun 2024, Cek Info GTK Anda!
Wajib Simak, Ini Ketentuan dan Tautan Lapor Diri PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3
Resmi Telah Dibuka PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3, Cek Akun SIMPKB Anda Sekarang!
Telah Berlaku Aturan Baru Seragam Dinas ASN bagi PNS Maupun PPPK Tahun 2024
Ini Pelamar Prioritas PPPK Guru 2024 yang Diangkat Tanpa Tes! Cek Nama Anda
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 10:38 WIB

Jangan Salah Upload! Ini Persyaratan Administrasi untuk 4 Kategori Pelamar PPPK Guru Tahun 2024

Senin, 23 September 2024 - 11:47 WIB

Seleksi PPPK Akan Dibuka Mulai 27 September 2024? Simak Keterangan Selengkapnya!

Jumat, 20 September 2024 - 11:25 WIB

Menjelang Pencairan TPG Tw 3, Tampilan Info GTK Anda ada Yang Berubah? Ini Penjelasannya

Jumat, 20 September 2024 - 10:37 WIB

10 Kode Proses Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan  Tahun 2024, Cek Info GTK Anda!

Kamis, 19 September 2024 - 11:23 WIB

Resmi Telah Dibuka PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3, Cek Akun SIMPKB Anda Sekarang!

Berita Terbaru

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis