Nurbaiti: Guru Matematika Juara Nasional yang Mahir Membuat Media Pembelajaran

- Editor

Senin, 7 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nurbaiti adalah seorang guru Matematika yang pernah meraih Juara Harapan 2 pada Anugerah Guru Nasional  Kementerian Agama pada tahun 2019. Prestasi itu tidak lepas dari kepiawaiannya dalam membuat media pembelajaran yang menarik untuk siswa-siswinya. 

Nurbaiti, sebagai guru senior kelahiran Bireuen, 30 Oktober 1971 pada mulanya memang tidak begitu mahir dalam pembuatan media pembelajaran. Namun ia begitu rajin mengasah kompetensinya. Ia rajin mengikuti pelatihan-pelatihan, baik secara online maupun offline. 

Di antara platform pelatihan online yang ia ikuti adalah e-Guru.id. Di dalam platform tersebut, lulusan Magister Matematika di Universitas Syiah Kuala tersebut terdaftar sebagai member. Sehingga ia bebas memilih pelatihan yang diinginkan setiap bulan secara gratis dan mendapatkan sertifikat. 

Salah satu judul pelatihan yang pernah diikuti adalah Pelatihan Membuat LKPD Interaktif dengan Liveworksheets Angkatan 2 dan Pelatihan Membuat e-Modul Interaktif dan Menarik melalui Book Creator 4. 

“Sebelum mengikuti pelatihan di e-Guru.id dan di instansi lain, banyak hal yang tidak saya ketahui mengenai pembelajaran daring dan membuat berbagai media yang dibutuhkan peserta didik. Alhamdulillah, setelah ikut pelatihan di e-Guru.id, saya jadi mengetahui berbagai media pembelajaran online yang dapat digunakan untuk pembelajaran online,” ungkapnya. 

Guru yang biasa disapa Bu Nur tersebut adalah anak terakhir dari empat bersaudara. Ia telah ditinggal  meninggal dunia oleh kedua orang tuanya ketika usia 3 tahun. Kemudian ia dibesarkan oleh nenek dan tantenya sampai menyelesaikan pendidikan sarjana. Setelah tamat kuliah, Nurbaiti muda pernah menjadi mitra statistik di BPS kota Banda Aceh. Namun karena waktu itu menjadi pegawai di BPS cukup sulit, ia mengambil Akta 4 dan ikut tes di Kemenag Kota Banda Aceh tahun 1999 hingga akhirnya ditempatkan di MTSN 3 Banda Aceh lalu dinotadinaskan di MTsN 1 Banda Aceh sampai sekarang, 

“Saya sangat senang  menjadi seorang guru Matematika walaupun latar belakang pendidikan saya bukan sebagai seorang guru. Tapi seiring waktu berjalan, ternyata profesi sebagai guru sangat menyenangkan. Saya berusaha menjadi seorang pendidik yang dicintai dan mencintai anak didik dengan tulus. Saya berusaha belajar bagaimana membuat media pembelajaran sendiri, misalnya PPT dan LKPD,”  ucap guru yang juga seorang ibu rumah tangga dengan empat anak tersebut. 

Kesibukan lain selain menjadi guru, Bu Nur saat ini juga menjabat sebagai Ketua MGMP Provinsi Aceh dan sebagai Fasilitator Daerah untuk Mapel Matematika.

Pada tahun 2019 kemarin, guru yang saat ini bertempat tinggal di Aceh Besar ini pernah dinobatkan sebagai Juara Harapan 2 Guru Berprestasi Nasional di lingkungan Kementerian Agama. Untuk mencapai prestasi tersebut, ia harus menyusun portofolio yang sangat lengkap dimulai dari latar belakang pendidikan, Diklat yang pernah diikuti, karya tulis yang pernah dibuat, seminar yang pernah diikuti, gelar juara yang pernah diraih dalam perlombaan, daftar siswa bimbingan yang pernah mendapat juara, perangkat pembelajaran satu semester, penghargaan dan tanda jasa yang pernah diterima, serta kegiatan organisasi sosial yang diikuti. 

Kemudian portofolio tersebut dikirim kepada juri tingkat nasional untuk dinilai dan hanya ditentukan lima peserta yang berhak maju ke babak berikutnya. Pada tahun 2017 dan 2018, Nurbaiti pernah gagal karena hanya berada di posisi 7. Baru di tahun 2019, ia masuk 5 besar dan harus melakukan presentasi tingkat nasional di Bengkulu hingga akhirnya diputuskan peraih Juara Harapan 2.

 

Daftarkan diri Anda sebagai anggota e-Guru.id dan dapatkan pelatihan gratis setiap bulan untuk meningkatkan kompetensi sebagai pendidik. Caranya, klik pada link ini atau poster berikut untuk gabung menjadi member e-Guru.id!

Editor: Moh. Haris Suhud

Berita Terkait

Menjelang Penutupan CPNS 2024 e-Materai Masih Eror! BKN Akan Perpanjang Waktu Pendaftaran?
TERBARU, KepmenPAN RB No. 329 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Formasi PPPK 2024, Simak Apa Saja?
Tutorial Cara Daftar UKPPPG Guru Tertentu 2024 Melalui PMM, Lengkap!
Dimulai Hari Ini dan Batas 16 September, Jangan Lewatkan Baik Guru ASN maupun Non ASN Kecuali Guru SMA/SMK
Begini Cara Cepat Menyelesaikan Pembelajaran Mandiri untuk Piloting PPG Daljab 2024
Kabar Gembira dari MenPAN-RB Khusus Untuk Guru Honorer TK, SD, SMP, hingga SMA/SMK, Cek Segera!
RESMI Ini 4 Kriteria Honorer Yang Bisa Daftar PPPK Guru 2024, Yang Lain Sabar Dulu
Kabar Gembira, Ini Jadwal Pencairan Tunjangan Sertifikasi Triwulan 3 Tahun 2024
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 5 September 2024 - 12:22 WIB

Menjelang Penutupan CPNS 2024 e-Materai Masih Eror! BKN Akan Perpanjang Waktu Pendaftaran?

Rabu, 4 September 2024 - 11:02 WIB

TERBARU, KepmenPAN RB No. 329 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Formasi PPPK 2024, Simak Apa Saja?

Selasa, 3 September 2024 - 11:22 WIB

Tutorial Cara Daftar UKPPPG Guru Tertentu 2024 Melalui PMM, Lengkap!

Senin, 2 September 2024 - 20:06 WIB

Dimulai Hari Ini dan Batas 16 September, Jangan Lewatkan Baik Guru ASN maupun Non ASN Kecuali Guru SMA/SMK

Senin, 2 September 2024 - 10:29 WIB

Begini Cara Cepat Menyelesaikan Pembelajaran Mandiri untuk Piloting PPG Daljab 2024

Berita Terbaru

Edutainment

5 Ciri Komunikasi Efektif dalam Pembelajaran Berdiferensiasi

Sabtu, 7 Sep 2024 - 11:34 WIB

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis