Keuntungan yang diperoleh apabila guru telah selesai mengikuti program guru penggerak yakni:
1. Mendapatkan pendidikan guru penggerak selama 6 bulan dan pengembangan kompetensi dalam lokakarya bersama.
2. Mendapatkan peningkatan kompetensi sebagai pemimpin pembelajaran yang berpusat pada peserta didik.
3. Mendapatkan pengalaman belajar mandiri dan kelompok terbimbing, terstruktur, dan menyenangkan.
4. Mendapatkan pengalaman belajar bersama dengan rekan guru lain yang sama-sama lolos seleksi program guru penggerak.
5. Mendapatkan pengalaman mendapatkan bimbingan/mentoring dari pengajar praktik (pendamping) pendidikan guru penggerak.
6. Mendapatkan komunitas belajar baru.
7. Mendapatkan sertifikat pendidikan 310 JP dan sertifikat guru penggerak.
Selama pelaksanaan program pendidikan guru penggerak ini, Kemdikbud akan memberikan dukungan yang berupa:
1. Pertama, selama pendidikan dan pendampingan mendapatkan bantuan paket data untuk pelatihan daring (online).
2. Kedua, biaya transportasi, konsumsi, dan akomodasi jika diperlukan untuk pelaksanaan Lokakarya (sesuai kebutuhan).
Daftar Sekarang dan Jadilah Member e-Guru.id untuk Meningkatkan Pengetahuan Serta Kemampuan Anda Agar Bisa Menjadi Pendidik Yang Hebat. Dapatkan Berbagai Macam Pelatihan Gratis Serta Berbagai Bonus Lainnya. Daftar Sekarang dan Dapatkan Diskon Hingga 50%
Penulis: (EYN/EYN)