Untuk pengecekan pengumuman kelulusan PPPK guru 2023 anda dapat mengeceknya melalui 3 link, yaitu melalui portal guru honorer, melalui SSCASN, dan melalui website instansi masing- masing.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai cara cek pengumuman serta langkah agar tidak gugur dalam pemberkasan.
Apabila merujuk pada jadwal seleksi PPPK guru tahun 2023, untuk jadwal pengumuman kelulusan dijadwalkan di tanggal 6 sampai 15 Desember 2023.
Namun, nantinya hingga tanggal 16 Desember Kemdikbud masih menyelenggarakan Rapat koordinasi dengan pejabat Pemda penyelenggara PPPK guru.
Sehingga yang perlu Anda lakukan adalah degan mengecek secara berkala 3 link berikut ini untuk mengecek kelulusan PPPK Guru 2023.
1. Melalui https://gurupppk.kemdikbud.go.id/
Salah satu metode adalah dengan mengakses portal guru honorer. Situs ini dapat diakses melalui tautan berikut: https://gurupppk.kemdikbud.go.id/ .
Silahkan cek melalui link tersebut secara berkala, link untuk hasil pengumuman kelulusan akan tersedia.
Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, link “Hasil Pengumuman Kelulusan PPPK Guru” akan muncul. Silakan klik langsung pada link tersebut.
Untuk melihat hasilnya, Anda perlu mengisi NIK, nomor peserta (hanya angka tanpa tanda hubung), dan captcha yang disediakan. Kemudian, klik “Cari“. Setelah menunggu beberapa saat, informasi lengkap akan ditampilkan, mulai dari nama sekolah, nama jabatan, hingga status “Lulusan dan mengisi formasi“.
2. Melalui https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login
Metode alternatif untuk mengetahui status kelulusan dan lokasi penempatan adalah melalui akun SSCASN Anda masing- masing.
Anda dapat memeriksanya secara berkala dengan mengakses tautan berikut: https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login.
Harap masukkan NIK dan kata sandi akun SSCASN Anda.
Setelahnya, pengumuman akan muncul dengan pesan seperti ini:
“Selamat kepada {nama}, Anda berhasil lolos dalam Seleksi PPPK Guru tahun 2023.”
Kemudian dibawahnya akan tersaji informasi mengenai lokasi penempatan dan data lainnya
Prioritas: P1
Lokasi Penempatan: SD Negeri Kedunggudel 2
Selain itu, informasi terperinci mengenai nilai yang diperoleh dari seleksi kompetensi akan tersedia, mencakup nilai wawancara, manajerial, sosiokultural, dan total nilai.
3. Melalui website instansi
Salah satu metode lain yang dapat dicoba untuk memeriksa kelulusan PPPK guru tahun 2023 adalah melalui situs web instansi yang bersangkutan.
Caranya adalah dengan memasukkan kata kunci yang relevan ke dalam mesin pencarian Google dengan kata kunci “BKD (nama daerah Anda)”.
Setelah itu, pilih link yang muncul paling atas dalam hasil pencarian. Jika pengumuman penempatan sudah tersedia, hasil penempatan di instansi Anda akan ditampilkan di sana.
Halaman selanjutnya,
Langkah selanjutnya selanjutnya…
Halaman : 1 2 Selanjutnya