Cara Membuat Video Pembelajaran Menarik dengan Powtoon

- Editor

Jumat, 13 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Membuat Video Pembelajaran – Kian berkembangnya teknologi mampu menunjang pelaksanaan pembelajaran dan memudahkan guru untuk membuat media pembelajaran yang menarik.

Salah satu aplikasi pembuat video pembelajaran yakni Powtoon. Dengan aplikasi ini, proses pembuatan video pembelajaran berbasis animasi ini bisa dilakukan dengan cepat dan mudah dengan hasil yang menarik sekaligus atraktif.

Aplikasi Powtoon dikembangkan oleh Powtoon.inc yang sudah dirilis sejak tahun 2012 lalu. Nama Powtoon sendiri merupakan penggabungan dari kata Powerpoint dan Toon. Di dalam aplikasi ini terdapat berbagai fitur sekaligus animasi yang menarik untuk diolah menjadi sarana penunjang pembelajaran yang menarik.

Powtoon menawarkan banyak keunggulan mulai dari mengelola video pembelajaran, pembuatan media presentasi, infografik hingga mengolah tampilan video pembelajaran dengan memanfaatkan animasi, hingga menyisipkan audio maupun suara khusus untuk menunjang pelaksanaan pembelajaran.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan secara gratis baik melalui perangkat komputer maupun melalui perangkat smartphone yang bisa diunduh baik melalui Google Playstore maupun Apple Store.

Sebelum memulai membuat video pembelajaran berbasis animasi dengan aplikasi Powtoon, Anda diharuskan untuk membuat akun terlebih dahulu. Caranya, akses situs resmi Powtoon di www.powtoon.com

Setelah itu, Anda akan diminta melakukan Sign Up baik melalui akun Google maupun akun Facebook, Office 365,maupun Linkedin. Jika proses pendaftaran akun berhasil, Anda akan diarahkan ke halaman utama Powtoon. 

Mulai Membuat Video Animasi di Powtoon

Setelah berhasil mendaftarkan akun di Powtoon, Anda sudah bisa memulai membuat project video animasi untuk pembelajaran. Berikut langkah-langkahnya:

  • Masuk ke aplikasi Powtoon. 
  • Pilih menu Blank Document atau video animasi yang hendak dibuat. Kemudian atur tampilan video dengan tampilan Vertical, Horizontal atau Square. 
  • Setelah memilih mode tampilan video, Anda sudah bisa memulai membuat desain video seperti dengan menambahkan animasi bergerak yang ada di file direktori yang sudah disediakan Powtoon yang terletak di sisi kanan tampilan atau bisa juga menggunakan tulisan, gambar, maupun background yang Anda sediakan sendiri dengan memilih menu Import Content. 
  • Terdapat fitur yang dilambangkan melalui ikon tertentu di sisi kanan tampilan untuk memudahkan penggunanya, seperti ikon T untuk menyisipkan teks, ikon nada untuk menyisipkan suara atau musikmaupun ikon image untuk menyisipkan gambar. 
  • Kreasikan video dan buat semenarik mungkin sesuai dengan karakter siswa di mana video animasi akan ditampilkan. Jika Anda ingin melihat hasil tampilan video yang telah dibuat Anda bisa memilih menu Preview Video di bagian bawah project. 
  • Pada bagian bawah layer project ini juga, Anda bisa mengatur durasi dari tampilan video animasi yang sedang dibuat.
  • Jika video animasi dirasakan sudah cukup, pilih menu Preview & Export File kemudian pilih Save. 
  • Dan, video animasi sudah siap dibagikan kepada para siswa. 

Nah, itulah cara membuat video pembelajaran yang mudah dan cepat menggunakan aplikasi Powtoon. 

Daftarkan diri Anda sebagai anggota e-Guru.id dan dapatkan pelatihan gratis setiap bulan untuk meningkatkan kompetensi sebagai pendidik. Caranya, klik pada link ini atau poster berikut untuk gabung menjadi member e-Guru.id!

(shd/shd)

Berita Terkait

Info Terbaru! Berikut Penetapan Pemberian Tunjangan Khusus bagi Guru PNS Golongan I, II, III, dan IV Kategori Ini
Sudah Ditetapkan, Begini Nasib Honorer R2 dan R3 pada Seleksi PPPK
SAH! Berikut Jadwal Pengangkatan Honorer R2 dan R3 Menjadi PPPK
Resmi! Informasi Gaji ke-13 bagi Pensiunan PNS Golongan I, II, III, dan IV Sebanyak Ini
Perhatikan! Semua Guru ASN Dan PPPK Wajib Lakukan Ini Sebelum Layanan Diblokir
Kabar Gembira! Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru 2025 Makin Lancar
Ditandatangani Menkeu Sri Mulyani, Berikut Gaji Pokok Terbaru 2025 untuk Tenaga Honorer Setiap Daerah
Info Terkini! Gaji Pensiunan PNS Naik 16 Persen Tahun 2025, Berikut Penjelasan TASPEN…
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 17:43 WIB

Info Terbaru! Berikut Penetapan Pemberian Tunjangan Khusus bagi Guru PNS Golongan I, II, III, dan IV Kategori Ini

Selasa, 15 April 2025 - 17:34 WIB

Sudah Ditetapkan, Begini Nasib Honorer R2 dan R3 pada Seleksi PPPK

Selasa, 15 April 2025 - 17:27 WIB

SAH! Berikut Jadwal Pengangkatan Honorer R2 dan R3 Menjadi PPPK

Selasa, 15 April 2025 - 09:36 WIB

Resmi! Informasi Gaji ke-13 bagi Pensiunan PNS Golongan I, II, III, dan IV Sebanyak Ini

Selasa, 15 April 2025 - 09:24 WIB

Perhatikan! Semua Guru ASN Dan PPPK Wajib Lakukan Ini Sebelum Layanan Diblokir

Berita Terbaru

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis