Kelima, membuat persiapan untuk pelaksanaan UTBK SNBT. Sebenarnya maksud dari mempersiapkan untuk pelaksanaan UTBK ini sangat diperlukan. Karena ini termasuk bagian dari antisipasi para siswa/i jika tidak diterima melalui jalur SNBP.
UTBK SNBT ini sama dengan UTBK SBMPTN pada tahun lalu. Hanya saja, pada UTBK SNBT ini tidak akan ada lagi tes mata pelajaran. Untuk mengganti, tes mata pelajaran maka akan dilakukan tes skolastik.
Diperkirakan biasanya pendaftaran UTBK SNBP 2023 diadakan pada sekitar bulan Maret. Nilai UTBK ini akan digunakan untuk seleksi mandiri di beberapa PTN dan PTS, sehingga diharapkan para pendaftar mengerjakannya secara serius.
Masing-masing peserta diperbolehkan untuk mengambil UTBK sebanyak 2 kali. Selah mengikuti 2 kali ujian ini peserta dapat memilih salah satu nilai tertinggi untuk digunakan daftar di SNBP.
Keenam, selalu cek jadwal terkait seleksi mandri PTN pada jenjang baik D3 dan S1. Biasanya untuk seleksi mandiri di PTN dengan program diploma (D3 dan D4) telah dibuka sebelum pelaksanaan PAS.
Pelaksanaannya diperkirakan sekitar pada bulan Februari tahun 2023. Sementara seleksi mandri S1 PTN akan mulai dilaksanakan setelah SNBT diperkirakan akan dibuka pada bulan Mei.
e-Guru.id menyediakan program membership dengan satu kali membayar gratis pelatihan bersertifikat 32 JP setiap bulannya. Mari bergabung dengan 9000++ di seluruh wilayah Indonesia. Tunggu apalagi DAFTAR SEKARANG
Ingin pelatihan bersertifikat 32 JP? KLIK LINK INI
Ingin dibantu mendaftar member e-Guru.id ? Hubungi wa.me/6285869433931 (Admin Ayu)
(law/law)
Halaman : 1 2