Berikut Detail Formasi PPPK Untuk Guru dan Nakes

- Editor

Jumat, 28 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detail Formasi – Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja menjadi hak yang paling dinantikan oleh berbagai tenaga honorer. Hal tersebut juga untuk guru dan juga tenaga Kesehatan. Berikut detail formasi PPPK untuk guru dan tenaga kesehatan.

BKN atau Badan Kepegawaian Negara dan juga Kemenpan RB atau Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi telah menyelenggarkan sosialisasi menjelang dibukanya pendaftaran untuk seleksi PPPK tahun 2022.

Alex Denni selaku Deputi SDM Aparatur Kemenpan RB mengatakan bahwa tahun ini pemerintah lebih berfokus pada formasi untuk guru dan juga nakes atau tenaga Kesehatan. Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja berfokus pada layanan dasar seperti guru dan juga tenaga Kesehatan.

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa pemerintah telah menetapkan formasi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja sebanyak 532.892 orang. Selain itu, menurut Alex bahwa alokasi kebutuhan PPPK tahun ini berpihak kepada honorer K-II seperti guru dan juga tenaga Kesehatan yang telah memenuhi persyaratan.

Selain dari itu, Suharmen, selaku Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN juga menjelaskan mengenai tahapan pengadaan PPPK tahun 2022 ini. Tahapan tersebut adalah tahapan seperti perencanaan, pengumuman lowongan, pendaftaran, seleksi administrasi dan kompetensi, pengumuman hasil seleksi dan pengangkatan menjadi PPPK.

Suharmen juga mengatakan bahwa perkiraan untuk jadwal estimasi proses pelaksanaan PPPK tersebut akan berlangsung pada Oktober 2022 sampai akhir Januari 2023. Pendaftaran tersebut akan dilakukan serentak pada akun SSCASN.

Sebelumnya juga telah diinformasikan mengenai perkiraan jadwal untuk seleksi Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja tersebut. Adapun rincian jadwal tersebut adalah sebagai berikut:

Jadwal Seleksi Tenaga Kesehatan

  • Pengumuman Seleksi dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober- 14 November 2022
  • Pendaftaran Seleksi dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober-15 November 2022
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi dilaksanakan pada tanggal 16 November 2022
  • Masa Sanggah dilaksanakan pada tanggal 16-18 November 2022
  • Jawab Sanggah dilaksanakan pada tanggal 16-20 November 2022
  • Pengumuman Setelah Masa Sanggah dilaksanakan pada tanggal 21 November 2022
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dilaksanakan pada tanggal 21 November – 13 Desember 2022

Halaman Selanjutnya

Pengumuman Kelulusan

Berita Terkait

Seleksi PPPK Akan Dibuka Mulai 27 September 2024? Simak Keterangan Selengkapnya!
Menjelang Pencairan TPG Tw 3, Tampilan Info GTK Anda ada Yang Berubah? Ini Penjelasannya
10 Kode Proses Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan  Tahun 2024, Cek Info GTK Anda!
Wajib Simak, Ini Ketentuan dan Tautan Lapor Diri PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3
Resmi Telah Dibuka PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3, Cek Akun SIMPKB Anda Sekarang!
Telah Berlaku Aturan Baru Seragam Dinas ASN bagi PNS Maupun PPPK Tahun 2024
Ini Pelamar Prioritas PPPK Guru 2024 yang Diangkat Tanpa Tes! Cek Nama Anda
Cara Meningkatkan Kolaborasi Guru dan Siswa untuk Peningkatan Literasi dan Numerasi
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 23 September 2024 - 11:47 WIB

Seleksi PPPK Akan Dibuka Mulai 27 September 2024? Simak Keterangan Selengkapnya!

Jumat, 20 September 2024 - 11:25 WIB

Menjelang Pencairan TPG Tw 3, Tampilan Info GTK Anda ada Yang Berubah? Ini Penjelasannya

Jumat, 20 September 2024 - 10:37 WIB

10 Kode Proses Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan  Tahun 2024, Cek Info GTK Anda!

Kamis, 19 September 2024 - 11:58 WIB

Wajib Simak, Ini Ketentuan dan Tautan Lapor Diri PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3

Kamis, 19 September 2024 - 11:23 WIB

Resmi Telah Dibuka PPG Bagi Guru Tertentu 2024 Tahap 3, Cek Akun SIMPKB Anda Sekarang!

Berita Terbaru

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis