Pemilihan Strategi Pembelajaran Interaktif – Penerapan kurikulum merdeka pembelajaran dituntut untuk lebih mengedepankan peserta didik untuk mendukung dan mendorong semua perkembangan yang dimilikinya. Kurikulum merdeka memberikan fasilitas kepada peserta didik untuk melakukan pembelajaran sesuai dengan keinginan dan kebutuhan mereka. Oleh karena itu, sangat diperlukan pemilihan strategi pembelajaran yang berkualitas dan interaktif guna pembelajaran lebih menarik lagi.
Pada kurikulum merdeka ini pembelajaran akan lebih mementingkan minat dan bakat dari peserta didik. Konsep pembelajarannya juga akan mengkombinasikan dengan segala minat dan juga bakat dari peserta didik tersebut. Pemilihan strategi pembelajaran interaktif tersebut sangat diperlukan untuk mendukung pembelajaran dapat mencapai tujuan dan lebih menarik lagi.
Kurikulum merdeka ini juga sering disebut dengan kurikulum yang berfokus pada peserta didik atau student centered. Kurikulum ini memberikan kebebasan peserta didik untuk belajaran demi perkembangan dari peserta didik itu sendiri. Kurikulum merdeka memfasilitasi agar peserta didik juga dapat belajar secara mandiri.
Dengan adanya perubahan konsep dan cara belajar tersebut maka penerapannya sangat penting untuk menggunakan strategi pembelajaran. Strategi pembelajaran merupakan suatu rangkaian dari rencana sebelum kegiatan belajar mengajar tersebut dilakukan.
Strategi Pembelajaran Interaktif
Pemilihan strategi pembelajaran tersebut juga tidak jauh berbeda dari kurikulum yang sedang digunakan dalam artian ini adalah kurikulum merdeka. Strategi pembelajaran tersebut haruslah sesuai dengan tujuan dari bagaimana kurikulum tersebut diimplementasikan.
Secara teknis strategi pembelajaran adalah metode dan/atau prosedur yang ditempuh oleh peserta didik untuk mencapai tujuan yang didasarkan pada materi. Pemilihan strategi pembelajaran juga perlu memperhatikan 4 hal yaitu penetapan tujuan pengajaran, penetapan sistem pendekatan belajar, penetapan dan pemilihan metode, Teknik, dan prosedur pembelajaran, serta penetapan kriteria keberhasilan dengan mengevaluasi kegiatan belajar mengajar yang digunakan.
Strategi pembelajaran interaktif adalah metode pembelajaran yang digunakan guru pada saat menyajikan bahan pelajaran. Strategi pembelajaran interaktif menekankan pada proses diskusi sehingga hasil belajar diperoleh melalui interaksi antara siswa dengan guru, siswa dengan siswa, juga interaksi antara siswa dengan bahan yang dipelajari, serta antara pikiran siswa dengan lingkungan.
Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 Selanjutnya