Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbud Ristek RI) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) mulai membuka pendaftaran seleksi calon penerjemah tahun 2023.
Menurut informasi dari laman badanbahasa.kemdikbud.go.id, Badan Bahasa membuka pendaftaran seleksi calon penerjemah tahun 2023 guna mendukung kegiatan penerjemahan buku dari berbagai bahasa.
Nantinya pendaftaran seleksi calon penerjemah tahun 2023 ini akan mendukung penerjemahan buku buku lintas bahasa, antara lain:
(1) Bahasa Inggris ke bahasa Indonesia,
(2) Bahasa Indonesia ke bahasa Inggris, bahasa Indonesia ke bahasa Prancis, bahasa Indonesia ke bahasa Arab, dan bahasa Indonesia ke bahasa Korea.
Sebagai informasi, pembukaan pendaftaran seleksi calon penerjemah mulai tanggal 30 Januari hingga 24 Februari 2023. Pendaftarannya secara daring dengan cara mengisi formulir yang tersedia.
Halaman : 1 2 3 4 5 Selanjutnya