Program PPG Prajabatan merupakan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan guna merekrut calon guru. Kabar nya regulasi rekrutmen tahun 2023 ini menjadi lebih mudah, Yuk simak informasi selengkapnya mengenai Rekrutmen PPG Prajabatan 2023.
Dalam program PPG Prajabatan ini terdapat berbagai aturan berkaitan dengan syarat calon peserta, seleksi masuk dan lain sebagainya.
Sebelum menjadi guru, peserta PPG Prajabatan pada umumnya akan melewati beberapa tahapan jenis seleksi seperti administrasi, wawancara, hingga kompetensi.
Program PPG Prajabatan ini merupakan pintu masuk bagi para lulusan S1 atau D4 baik pendidikan maupun non pendidikan untuk mencalonkan menjadi seorang guru.
Dikutip melalui akun Instagram @ppgkemendikbud dalam salah satu unggahannya Kemdikbud menyampaikan bahwa saat ini Kemdikbud sedang melakukan penyempurnaan tata kelola calon guru pada Pendidikan Profesi Guru bersama ACER (Australian Council for Educational Research).
Lebih lanjut pada pertemuan yang dihadiri oleh Direktorat Pendidikan Profesi Guru tersebut membahas mengenai mengembangkan program PPG untuk calon guru.
Disampaikan oleh Direktorat Pendidikan Profesi Guru bahwa pihaknya terus berusaha untuk dapat meningkatkan kualitas serta efektivitas PPG dengan berbagai upaya, upaya yang dilakukan salah satunya adalah kerjasama dengan ACER.
Pertemuan yang diadakan di Jakarta tersebut juga turut dihadiri oleh, Catherine McClellan, Selaku Deputy Chief Executive Officer ACER Global, Lead of Indonesia ACER board, dan Dona Niagara Dinata, Project Manager ACER Indonesia.
Kemdikbud dan ACER membahas lebih lanjut mengenai kerjasama ACER dalam mendukung pendidikan serta karier guru.
Temu Ismail, selaku direktur PPG menyampaikan bahwa kerjasama dengan ACER diharapkan bisa terus berlanjut guna pengembangan instrumen seleksi masuk dan exit tes di tahun 2023.
Harapannya bukan hanya itu saja, melakukan kerjasama ini dapat memberikan perubahan yang signifikan serta dengan adanya penyempurnaan tata kelola asesmen pada proses penyiapan calon guru, dalam program PPG PRajabatan.
Bukan hanya bagi Kemdikbud, disampaikan juga bahwa pihaknya ACER sangat antusias untuk dapat mendukung program PPG terutama dalam pengembangan instrumen exit test.
“Pembahasan konsep exit test sifatnya lebih kompleks, sehingga rencana lebih bersifat jangka panjang. Mekanisme perencanaan jangka panjang dapat dibuat menjadi peta jalan transformasi asesmen,” ungkap Catherine.
Halaman selanjutnya
Halaman : 1 2 Selanjutnya