Selain itu, ada 4 poin penting lainnya yang perlu diketahui oleh guru honorer terkait regulasi seleksi ASN PPPK berdasarkan hasil audiensi Forum Guru Honorer dengan BKN yakni sebagai berikut:
1. Untuk kewenangan manajemen ASN di BKN merupakan hanya sebatas untuk mengkoordinasikan sistem seleksi saja.
2. Untuk guru honorer yang lulus passing grade yang diberhentikan oleh pihak sekolah maka cukup dengan melampirkan surat pernyataan.
3. Adanya kebijakan bahwasanya guru ASN PPPK tidak bisa mutase.
4. Kepada seluruh guru honorer dan seluruh pelamar rekrutmen PPPK harus waspada terhadap calo yang mengatasnamakan BKN.
Disisi lain, pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022 merupakan suatu hal yang ditunggu bagi sebagian orang terutama bagi seseorang yang ingin bekerja dan mengabdi pada negara.
PPPK merupakan warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan. Kepastian jadwal pembukaan Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022 belum diumumkan secara resmi oleh pemerintah.
Pembukaan pendaftaran dan seleksi CPNS dan PPPK 2022 telah diungkap oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) yang mana penerimaan PNS dan PPPK dilaksanakan melalui penilaian secara objektif berdasarkan kompetensi, kualifikasi, kebutuhan instansi Pemerintah, dan persyaratan lain yang dibutuhkan dalam jabatan.
Halaman Selanjutnya
Agar dapat mendaftar seleksi CPNS dan PPPK 2022…
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya