Informasi ini terbaru dari Ditjen GTK Kemdikbud yang ditujukan untuk semua guru baik dari jenjang TK, SD, SMP,SMA/SMK dan SLB. Yaitu berkaitan dengan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024.
Dalam salah satu unggahannya melalui kaun instagram resmi Ditjen GTK @ditjen.gtk.kemdikbud menerbitkan tentang penetapan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024.
Apa pengumuman yang dimaksudkan tersebut? Simak selengkapnya dalam artikel berikut ini.
Pemerintah telah menyepakati dan menetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024 tertuang dalam SKB 3 Menteri Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023 dan Nomor 4 Tahun 2023.
Yang telah ditandatangani oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Penetapan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2024 dimaksudkan sebagai pedoman bagi masyarakat, pelaku ekonomi, dan pihak swasta untuk merancang aktivitasnya untuk tahun depan,
Penetapan hari libur nasional dna cuti bersama 2024 juga bakal menjadi rujukan buat kementerian/ lembaga dalam merancang program kerja selama setahun mendatang.
Begitu juga untuk pihak pendidikan, bahwa penetapan hari libur nasional dan cuti bersama juga akan membantu sekolah dalam menyiapkan program tahunan atau program semester dalam satuan pendidikan.
Untuk 2024 pemerintah memutuskan 27 hari libur nasional dan cuti bersama yakni libur nasional 17 hati dan cuti bersama 10 hari.
Berikut ini rincian Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024
Januari 2024
Tanggal 1 Sebagai Tahun Baru 2024 Masehi
Februari 2024
Tanggal 1 Isra’ Mi;raj Nabi Muhammad SAW
Tanggal 9 Cuti Bersama Tahun Baru Imlek
Tanggal 10 Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
Maret 2023
Tanggal 11 Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
Tanggal 12 Cuti Bersama Nyepi Tahun Baru Saka 1946
Tanggal 29 Wafat Isa Almasih
Tanggal 31 Hari Paskah
April 2024
Tanggal 10-11 Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
Tanggal 8-9 dan 12-15 Cuti bersama Idul Fitri 1445 Hijriah
Mei 2024
Tanggal 1 Hari Buruh Internasional
Tanggal 9 Kenaikan Isa Almasih
Tanggal 10 Cuti Bersama Kenaikan Isa Almasih
Tanggal 23 Hari Raya Waisak
Tanggal 24 Cuti Bersama Hari Raya Waisak
Juni 2024
Tanggal 1 Hari Lahir Pancasila
Tanggal 17 Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
Tanggal 18 Cuti Bersama Idul Adha 1445 Hijriah
Juli 2024
Tanggal 7 Tahun Baru Islam 1446 Hijriah
Halaman selanjutnya,
Halaman : 1 2 Selanjutnya