Optimalisasi PowerPoint Untuk Membuat Media Pembelajaran

- Editor

Jumat, 8 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Optimalisasi Powerpoint Untuk Media Pembelajaran – Dari sekian banyak media pembelajaran yang dapat digunakan pada era teknologi seperti sekarang ini, pendidik dapat menggunakan media pembelajaran komputer/laptop yang dapat digunakan sebagai alat komunikasi kepada peserta didik serta melalui internet dapat digunakan untuk mencari informasi berupa bahan pembelajaran yang akan dibagikan pada peserta didik. Di dalam program komputer/laptop terdapat salah satu program microsoft power point yang dapat digunakan oleh pendidik sebagai media pembelajaran interaktif untuk menyampaikan materi pembelajaran berupa slide atau sejenis lembaran yang akan ditampilkan pada presentasi.

Optimalisasi PowerPoint Untuk Media Pembelajaran

Powerpoint merupakan aplikasi pembantu untuk membuat paparan dalam bentuk slide presentasi yang interaktif sehingga materi dapat ditampilkan lebih efektif dan profesional. Penggunaan powerpoint yang interaktif dapat membantu seorang tenaga pengajar untuk memaparkan materi kepada peserta dengan lebih mudah sehingga transformasi ilmu pengetahuan dapat berjalan dengan lebih baik dan lancar. Selain itu, penggunaan powerpoint yang interaktif dapat memudahkan para tenaga pengajar untuk menguasai kelas dan membantu peserta pelatihan untuk selalu fokus dengan materi yang dijelaskan oleh tenaga pengajar tersebut serta membuat peserta untuk lebih terlibat dalam proses pembelajaran dua arah yang pada akhirnya akan memberikan pengalaman belajar yang unik bagi peserta pelatihan.

Microsoft power point merupakan salah satu media pembelajaran yang tidak terlalu sulit untuk dioperasikan, materi yang akan disampaikan dapat kita cantumkan melalui slide yang dapat didesain semenarik mungkin sehingga peserta didik tidak akan merasa bosan dengan suasana belajar sehingga dibutuhkan kreativitas dari pendidik guna mencapai hal tersebut.  Selain itu pendidik dapat mengoptimalkan microsoft power point dengan memanfaatkan secara maksimal segala fitur yang tersedia dalam microsoft power point untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. Misalnya, pendidik dapat mencantumkan audio pada setiap slide agar materi yang disampaikan dapat tersaji baik secara visual maupun auditori. Pendidik juga dapat mencantumkan video maupun foto-foto yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran.

Selain itu, pendidik dapat mengkolaborasikan media pembelajaran power point pada setiap pertemuan melalui aplikasi zoom ataupun WhatsApp dan memberikan waktu kepada siswa untuk memahami materi tersebut. Kemudian pendidik dapat membuka forum diskusi terkait materi yang sedang dibahas. Semua peserta didik dapat ikut berpartisipasi dalam kegiatan diskusi, memberikan pertanyaan maupun dalam menjawab pertanyaan sehingga kegiatan belajar akan menjadi lebih interaktif.

Pendidik akan mengamati jalannya diskusi dan apabila diperlukan pendidik akan memberikan klarifikasi jika terdapat kekeliruan pemahaman dari peserta didik. Pada akhir pembelajaran, pendidik bersama peserta didik akan bersama-sama meninjau kembali terkait materi yang telah didiskusikan kemudian menyimpulkan materi. Untuk mengetahui sejauh mana pemahaman peserta didik terkait materi tersebut, pendidik dapat memberikan soal-soal latihan. Hal ini juga dapat digunakan pendidik sebagai bahan evaluasi untuk mengetahui efektivitas dari media pembelajaran power point yang diberikan kepada peserta didik.

Halaman Selanjutnya

Tips Optimalisasi Powerpoint Untuk Media Pembelajaran

Berita Terkait

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN
Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?
Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat
Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!
[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II
Tahun 2025 Guru Sertifikasi Maupun Non Sertifikasi Akan Sejahtera dengan Program Prioritas Mendikdasmen
Guru Wajib Tahu, Poin Penting dalam PermenPANRB Nomor 21 Tahun 2024 tentang Jabatan Fungsional Guru
4 Tahapan Pengelolaan Kinerja Tahun 2025, Jangan Sampai Keliru!
Berita ini 362 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 18:16 WIB

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN

Senin, 20 Januari 2025 - 17:51 WIB

Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?

Senin, 20 Januari 2025 - 12:27 WIB

Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat

Senin, 20 Januari 2025 - 11:43 WIB

Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!

Sabtu, 11 Januari 2025 - 15:04 WIB

Tahun 2025 Guru Sertifikasi Maupun Non Sertifikasi Akan Sejahtera dengan Program Prioritas Mendikdasmen

Berita Terbaru

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis