Membuat Dokumen Ilmiah Serba Otomatis dengan Microsoft Word

- Editor

Sabtu, 14 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Membuat Dokumen Ilmiah – Program Microsoft Word memberikan banyak kemudahan bagi para penggunanya termasuk dalam hal melakukan edit tampilan pada dokumen yang telah dibuat agar lebih praktis dan bisa dikerjakan secara cepat.

Demikian halnya dalam membuat dokumen ilmiah yang bisa dikerjakan secara otomatis dengan program Microsoft Word. Mengedit tampilan mulai dari daftar isi, memberi nomor dalam halaman, hingga membuat daftar pustaka bisa dilakukan secara cepat dan praktis.

Program Microsoft Word merupakan program pengolah teks untuk berbagai kebutuhan. Dengan Microsoft Word, tampilan teks bisa dibuat semenarik mungkin untuk berbagai kebutuhan mulai dari presentasi hingga untuk kebutuhan penunjang pelaksanaan pembelajaran.

Terdapat sejumlah fitur yang beragam seperti mengolah tampilan, menyisipkan tabel, foto hingga memberikan warna khusus pada tampilan teks yang dibuat di Microsoft Word. Semuanya bisa dilakukan oleh siapapun.

Cara Membuat Daftar Isi Otomatis

Untuk membuat daftar isi secara otomatis di Microsoft Word langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut:

  • Selesaikan pembuatan teks terlebih dahulu. 
  • Atur judul tiap bab dan sub bab melalui fitur heading 1 dan heading 2 dan seterusnya dengan memilih menu Home kemudian pilih heading yang ingin dimasukkan.
  • Selanjutnya, pilih menu References di bagian atas tampilan kemudian pilih Table of Contents kemudian pilih Automatic Table 1. 

Daftar isi yang telah diformat melalui References masih bisa diedit jika dirasa masih kurang pas maupun ketika hendak melakukan perubahan pada halaman. Langkahnya pilih menu References kemudian klik Update Table. Kemudian pilih Update Page Number Only. 

Cara Membuat Nomor Tiap Halaman

Untuk membuat nomor di tiap halaman dokumen yang telah dibuat, langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Buka file atau dokumen yang hendak diberi penomoran pada tiap halamannya.
  • Pilih menu Insert.
  • Kemudian pilih Page Number.
  • Tentukan posisi nomor dalam tiap halaman, terdapat pilihan Top of Page maupun Botom of Page.

Untuk menghapus nomor halaman tertentu atau mengedit nomor tiap halaman, langkahnya pilih menu Insert, klik Edit Header. Lalu akan ada pilihan menu Design dan pilih atau centang Different First Page kemudian hapus nomor yang hendak dihapus. Selanjutnya pilih menu Close Header and Footer.

Untuk membuat nomor halaman di Word dengan menggunakan angka romawi, caranya pilih menu Insert kemudian klik Page Number. Selanjutnya pilih Format Page Number. Ubah format menjadi angka atau huruf romawi kemudin klik Ok untuk menyimpan. 

Cara Membuat Daftar Pustaka Otomatis

Selanjutnya, untuk membuat daftar pustaka di Word, langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Tentukan model daftar pustaka. 
  • Kemudian pilih menu Style dan klik APA. 
  • Pilih Manage Source dan klik New. 
  • Selanjutnya di Type of Source tentukan sumber yang digunakan, isi semua kolom. 
  • Selanjutnya pilih Update Citation and Bibliography untuk menampilkan daftar pustaka.

Nah, itulah membuat dokumen ilmiah secara otomatis dan bisa dilakukan dengan lebih cepat dan praktis.

Daftarkan diri Anda sebagai anggota e-Guru.id dan dapatkan pelatihan gratis setiap bulan untuk meningkatkan kompetensi sebagai pendidik. Caranya, klik pada link ini atau poster berikut untuk gabung menjadi member e-Guru.id!

(shd/shd)

 

Berita Terkait

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN
Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?
Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat
Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!
[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II
Tahun 2025 Guru Sertifikasi Maupun Non Sertifikasi Akan Sejahtera dengan Program Prioritas Mendikdasmen
Guru Wajib Tahu, Poin Penting dalam PermenPANRB Nomor 21 Tahun 2024 tentang Jabatan Fungsional Guru
4 Tahapan Pengelolaan Kinerja Tahun 2025, Jangan Sampai Keliru!
Berita ini 68 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 18:16 WIB

Kriteria Sekolah Swasta yang Bisa Menerima Redistribusi Guru ASN

Senin, 20 Januari 2025 - 17:51 WIB

Guru ASN Bisa Mengajar di Sekolah Swasta, Ini Kriterianya! Apakah Anda Termasuk?

Senin, 20 Januari 2025 - 12:27 WIB

Telah Terbit Permendikdasmen 1 Tahun 2025 tentang Redistribusi Guru ASN (PNS dan PPPK) Pada Satuan Pendidikan Masyarakat

Senin, 20 Januari 2025 - 11:43 WIB

Hanya Di Tanggal 21 Januari, Semua Guru TK, SD, SMP dan SMA/SMK Jangan Sampai Ketinggalan!

Rabu, 15 Januari 2025 - 12:24 WIB

[Breaking News] Siaran Pers BKN Kriteria Pelamar Tambahan Seleksi PPPK Guru, Ada Kesempatan Ikut Seleksi PPPK Tahap II

Berita Terbaru

Advertorial

HHRMA Bali: Jembatan Karier di Industri Perhotelan

Selasa, 11 Feb 2025 - 09:45 WIB

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis