Bagi Guru
Manfaat Pembelajaran Berdiferensiasi bagi guru antara lain:
1. Meningkatkan kepuasan kerja dan profesionalisme
Karena mereka dapat melihat bagaimana pembelajaran berdiferensiasi berdampak positif pada siswa mereka, guru yang menerapkan pendekatan ini lebih termotivasi dan terinspirasi untuk mengajar.
2. Mengembangkan keterampilan pedagogi
Pembelajaran berdiferensiasi mendorong guru untuk terus belajar dan memperkuat keterampilan pedagogik, baik dengan mengikuti pelatihan maupun sharing dengan partner kerja mereka untuk memenuhi kebutuhan belajar yang beragam.
3. Memperkuat kolaborasi dengan kolega
Guru yang menerapkan pembelajaran ini sering bekerja sama dengan siswa mereka, maupun sesama guru untuk berbagi ide dan strategi pembelajaran yang efektif.
Bagi Sekolah
Manfaat pembelajaran berdiferensiasi bagi sekolah, antara lain:
1. Meningkatkan reputasi dan daya tarik sekolah
Sekolah yang menerapkan pembelajaran berdiferensiasi berfokus pada kebutuhan individu siswa dan menyediakan pendidikan berkualitas tinggi.Yang mana hal ini akan menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat luas bahwa sekolah tersebut memperhatikan kebutuhan siswanya.
2. Meningkatkan retensi dan kelulusan peserta didik
Pembelajaran berdiferensiasi dapat membantu retensi dan kelulusan siswa karena membuat mereka lebih terlibat dan termotivasi untuk belajar.
Halaman selanjutnya,
3. Memperkuat budaya belajar di sekolah…
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya