Pentingnya pengintegrasian media dan teknologi dalam pembelajaran bermula dari berbagai isu dan faktor pendidikan. Seperti kualitas pendidikan, baik sarana dan prasarana, sumber belajar atau bahkan seorang pendidik
Dengan demikian, integrasi media pembelajaran merupakan alat yang digunakan oleh guru untuk mendukung proses pembelajaran dan dapat membantu siswa menyerap materi. Media pembelajaran merupakan media komunikasi antara guru dan siswa dan dapat memfasilitasi interaksi antara keduanya.
Penggunaan media dalam proses pembelajaran memiliki beberapa keuntungan, seperti meningkatkan kualitas kegiatan pembelajaran, meningkatkan akses pembelajaran dan pendidikan, mengembangkan deskripsi ide-ide abstrak, gambar, memudahkan pemahaman materi yang dipelajari, membuat materi pembelajaran terlihat lebih menarik, dan menjadi penghubung antara materi dan pembelajaran.
Penggunaan teknologi informasi dan komunikasi untuk pembelajaran dalam media memiliki tujuan dan keuntungan untuk mempermudah penyerapan informasi dari guru kepada siswa. Untuk mengupayakan pendidikan yang berkualitas, guru seringkali kesulitan menyediakan materi pembelajaran.
Salah satu upaya untuk meningkatkan proses pembelajaran adalah penggunaan alat bantu pembelajaran. Media pembelajaran bukan hanya sebagai upaya untuk membantu guru dalam mengajar, tetapi juga sebagai upaya untuk memudahkan siswa dalam proses pembelajaran.
Media berfungsi untuk menghubungkan informasi dari satu pihak ke pihak lain. Sedangkan dalam dunia pendidikan, kata media disebut media pembelajaran. Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi dalam proses belajar mengajar untuk merangsang perhatian dan minat siswa dalam belajar.
Untuk memahami lebih lanjut, silahkan ikuti diklat 35 JP Perancangan Media Pembelajaran Kreatif dalam Kurikulum Merdeka tanggal 28 September 2022 – 1 Oktober 2022 (19.00 WIB). Flash Sale Hanya Rp. 79.000. Daftar Sekarang juga: bit.ly/HK-MediaKreatif
Narahubung:
089518626889 (Admin Pendaftaran 1)
085692309164 (Admin Pendaftaran 2)
-Lan
Halaman : 1 2