Download Materi Ke 4 Diklat Gratis 35JP “Menulis Artikel Populer Untuk Kenaikan Pangkat”

- Editor

Rabu, 23 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Materi hari pertama untuk diklat gratis 35JP yang bertema “Menulis Artikel Populer Untuk Kenaikan Pangkat” yaitu teknik dasar menulis artikel populer yang disampaikan oleh Bapak Haris Suhud, S.S.

Artikel ilmiah Populer merupakan suatu jenis tulisan ilmiah yang disajikan di media massa dengan sasaran pembaca non-ilmiah (non-akademis). Artikel ilmiah populer ditulis dengan menggunakan bahasa populer yang mudah dipahami oleh masyarakat awam yang berisi hasil kajian, penelitian, atau studi.

Unumnya teknik menulis artikel ilmiah populer sama dengan menulis artikel populer biasa dengan proses kerja intelektual yang mana juga membutuhkan keahlian khusus (writing technique), latihan, kejelian, daya nalar, wawasan, referensi, etika, waktu dan kesabaran.

Menulis artikel ilmiah populer memiliki tingkat kesulitan tersendiri karena bagi seseorang yang terbiasa menulis artikel ilmiah menulis artikel populer memiliki kesulitan tersendiri.Artikel ilmiah populer yang ditulis dengan gaya bahasa populer (bahasa media/bahasa jurnalistik) biasanya merupakan artikel yang biasa dimuat di media massa seperti  surat kabar, majalah, tabloid, media online, dan sebagainya). Kategori penulisan ilmiah populer meliputi komunikasi pendek, buku teks, monografi, hingga tulisan kompilasi.

Ada berbagai karakteristik yang terdapat pada artikel ilmiah populer yakni opini tentang suatu masalah atau peristiwa disertai fakta empiris dan teori pendukung, sebagai sarana komunikasi antara ilmuwan dan masyarakat (orang awam), gaya bahasa yang digunakan yaitu gaya bahasa populer atau bahasa media, sederhana, mudah dipahami orang awam, singkat, dan efektif, ringkasan hasil penelitian fakta terpenting & penting (model piramida terbalik), menerjemahkan bahasa iptek yang njelimet ke dalam bahasa yang dimengerti secara umum, mudah dicerna karena berkaitan erat dengan kejadian sehari-hari, memperkenalkan ilmu atau temuan baru serta mengaitkan dengan kebutuhan masyarakat.

Struktur Tulisan Ilmiah Populer yang sering digunakan yaitu meliputi Head yang berisi judul, By Line yang berisi nama penulis, Intro yang berisi pendahuluan (lead), Bridging yang berisi penghubung intro dengan isi tulisan yang berupa identifikasi masalah atau pertanyaan, Body berisi isi tulisan atau uraian yang biasanya terdiri atas sub-sub judul, Closing yang berisi penutup berupa kesimpulan, ajakan berbuat sesuatu, atau pertanyaan tanpa jawaban.

Untuk menulis artikel populer ada berbagai tahapan yang harus dilakukan yaitu pertama pengembangan Tema (Referensi, Observasi, Riset), kedua outlining, ketiga first draft/free writing, keempat editing.

Agar dapat menulis artikel populer dengan baik, mudan dan menarik ada berbagai tips untuk menulis artikel populer diantaranya:

1. Carilah hal yang menarik, bermanfaat, dan unik

Dari berbagai bahan tulisan carilah poin-poin yang menarik, bermanfaat, dan unik bagi masyarakat umum. Sumber tulisan dapat berasal dari jurnal, tulisan ilmiah, laporan hasil perjalanan ke lapangan, atau hasil penelitian. Termasuk data lapangan yang belum dituangkan ke dalam bentuk laporan akan tetapi memiliki potensi ketiga hal tersebut.

2. Tentukan media pemuat

Agar tulisan dapat dibaca oleh banyak orang maka hal terpenting yang harus dilakukan yakni dengan memperhatikan kemana tulisan ilmiah populer tersebut akan dimuat sehingga dalam hal ini penulis harus dapat menentukan media sebagai tempat untuk memuat artikel tersebut. Media yang dapat digunakan untuk memuat artikel populer tersebut berupa majalah ilmiah populer, website resmi kantor/institusi, koran, maupun media online lainnya.

Pemilihan media perlu melihat ketentuan penulisan di media tujuan. Pada setiap media memiliki ketentuan dan kriteria tersendiri untuk tulisan/artikel yang dapat dimuat.

3. Hindari istilah-istilah ilmiah

Unsur utama yang membedakan tulisan ilmiah dengan ilmiah populer adalah bahasa yang digunakan. Ilmiah populer meniadakan penggunaan bahasa ilmiah sama sekali. Bahasa yang digunakan adalah bahasa umum yang mudah dipahami pembaca umum. Istilah ilmiah harus diganti dengan istilah ataupun pengertian umum, mudah dimengerti, dan variatif.

Kendati demikian, penulisan ilmiah populer tetap harus memperhatikan tata aturan dalam Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia dan kata-kata baku dalam kamus Besar Bahasa Indonesia (PUEBI/KBBI). Dalam memudahkan identifikasi kata yang mana dapat menggunakan layanan ejaan kata di internet menggunakan smartphone.

4. Dukung tulisan dengan alat bantu

Untuk menarik minat pembaca, artikel ilmiah populer perlu didukung sebuah alat bantu yang dapat berupa grafik, foto, infografik, hingga kutipan wawancara langsung. Bahkan, diperbolehkan untuk menyisipkan opini demi menguatkan maksud penulis.

Foto dapat menguatkan tulisan namun seringkali terlupakan karena kehilangan momen. Disarankan agar penulis sudah memikirkan artikel apa yang akan dibuat dan foto apa saja yang akan diambil.

5. Sampaikan pesan utama di awal tulisan

Di masa sekarang, waktu membaca setiap orang sudah semakin singkat. Sekarang adalah zaman instan, serba cepat. Menulislah sesegera mungkin dan menyampaikan pesan utama di awal agar pembaca tertarik meneruskan bacaannya hingga ke pesan-pesan berikutnya.

Penyampaian pesan utama serta pesan-pesan lain dalam tulisan dapat dilatih sejak awal. Caranya yaitu dengan memperkuat kemampuan memparafrasakan suatu kalimat (dari tulisan asalnya) dengan mengalihbahasakan ke dalam bentuk penulisan yang sederhana, padat, komunikatif, dan menarik.

6. Gunakan unsur kebaruan

Unsur kebaruan merupakan unsur penting dalam membuat artikel untuk membarui penulisan suatu topik dalam sebuah artikel ilmiah populer dapat menggunakan tema yang sudah dibahas oleh orang lain akan tetapi sangat diperlukan adanya informasi tambahan dari tulisan sebelumnya sehingga jadi pelengkap artikel yang sudah ada.

7. Carilah informasi yang aktual dan konseptual

Menggabungkan sebuah teori dan sesuatu yang sedang trending merupakan sebuah perpaduan yang dapat digunakan untuk membuat artikel ilmiah populer. Dengan menggabungkan kedua hal tersebut maka penulis dapat memiliki sudut pandang baru dalam menulis artikel ilmiah populer.

8. Perhatikan bahasa dan sistematika penulisan

Bahasa dan sistematika penulisan merupakan unsur penting dalam penulisan artikel ilmiah populer. Untuk menulis artikel populer bahasa yang digunakan disesuaikan dengan media tujuan. Dalam menulis artikel ilmiah populer hendaknya menggunakan istilah-istilah umum yang mudah dipahami. Dengan menggunakan istilah umum yang mudah dipahami menunjukkan bahwa penulis emiliki kecerdasan dalam menyampaiakan gagasan.

9. Gunakanlah data dan infografis

Supaya tulisan lebih mudah untuk dipahami maka selain menggunakan bahasa yang sederhana juga perlu menggunakan ifografis agar pembaca dapat lebih mudah memahami gagasan penulis. Perhatikan juga sumber data sehingga pembaca dapat melakukan cek silang mandiri apabila diperlukan.

Untuk materi lengkap diklat gratis 35JP yang bertema “Menulis Artikel Populer Untuk Kenaikan Pangkat” yaitu teknik dasar menulis artikel populer yang disampaikan oleh Bapak Haris Suhud, S.S silahkan untuk mendownload melalui link dibawah ini:

MATERI FREE DIKLAT 35JP TEKNIK DASAR MENULIS ARTIKEL POPULER

Jika bapak dan ibu berminat agar tulisannya dapat dimuat di Naikpangkat.com bapak dan ibu dapat mengikuti program Publikasi Artikel Populer di Naikpangkat.com,

Keuntungan Publikasi artikel di Naikpangkat.com yaitu:

  1. Dapat surat keterangan terbit
  2. Karya tulis dibaca oleh ribuan orang
  3. Koreksi artikel dan masukan dari editor berpengalaman
  4. Konsultasi gratis kepenulisan artikel populer
  5. Berpotensi mendapat angka kredit 1,5 untuk kenaikan pangkat guru

Berikut ada beberapa prosedur untuk publikasi artikel populer di Naikpangkat.com yakni:

  1. Kirim artikel dengan minimal 400 kata atau maksimal 1.200 kata
  2. Sertakan gambar pendukung (bila ada)
  3. Lakukan pembayaran 95 ribu per artikel ke no rekening BCA. No Rekening 816-106-4548
  4. Kirimkan artikel melalui link PUBLIKASIARTIKELPOPULER

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pembuatan artikel populer yang ditayangkan di Naikpangkat.com dapat mengunjungi facebook: naikpangkatcom, Telegram: naikpangkatcom atau anda dapat mengunjungi website naikpangkat di naikpangkatcom. Informasi selengkapnya dapat menghubungi nomor telepon 0813-3404-0185 ( Moh Haris S)

Penulis: Erlin Yuliana, Instagram: erlinyuliana3110

Berita Terkait

Keterangan Mendikdasmen, Deep Learning Bukan Pengganti Kurikulum Merdeka, Lantas Apa?
Ramai Diperbincangkan Deep Learning, Akan Gantikan Kurikulum Merdeka?
Persiapan Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2024, Simak Kisi- Kisi Lengkap Sesuai SK Tahun 2024
Mengapa e-Guru.id Menjadi Pilihan Utama untuk Peningkatan Kompetensi Guru di Era Digital
Jangan Salah Upload! Ini Persyaratan Administrasi untuk 4 Kategori Pelamar PPPK Guru Tahun 2024
Seleksi PPPK Akan Dibuka Mulai 27 September 2024? Simak Keterangan Selengkapnya!
Menjelang Pencairan TPG Tw 3, Tampilan Info GTK Anda ada Yang Berubah? Ini Penjelasannya
10 Kode Proses Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru Triwulan  Tahun 2024, Cek Info GTK Anda!
Berita ini 42 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 10:23 WIB

Keterangan Mendikdasmen, Deep Learning Bukan Pengganti Kurikulum Merdeka, Lantas Apa?

Rabu, 13 November 2024 - 11:51 WIB

Ramai Diperbincangkan Deep Learning, Akan Gantikan Kurikulum Merdeka?

Rabu, 6 November 2024 - 11:50 WIB

Persiapan Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2024, Simak Kisi- Kisi Lengkap Sesuai SK Tahun 2024

Jumat, 1 November 2024 - 20:28 WIB

Mengapa e-Guru.id Menjadi Pilihan Utama untuk Peningkatan Kompetensi Guru di Era Digital

Kamis, 3 Oktober 2024 - 10:38 WIB

Jangan Salah Upload! Ini Persyaratan Administrasi untuk 4 Kategori Pelamar PPPK Guru Tahun 2024

Berita Terbaru

Kurikulum Pendidikan

Ramai Diperbincangkan Deep Learning, Akan Gantikan Kurikulum Merdeka?

Rabu, 13 Nov 2024 - 11:51 WIB

Unduh Sertifikat Pendidikan 32 JP Gratis