Materi hari pertama untuk diklat gratis 35JP yang bertema “ Menulis Artikel Populer Untuk Kenaikan Pangkat” yaitu mengenal artikel populer yang disampaikan oleh Bapak Haris Suhud, S.S
Artikel populer dapat diartikan sebagai sebuah teks yang memuat tentang sebuah gagasan terkait topik yang sedang tren dan hangat diperbincangkan atau topik yang memberikan manfaat bagi banyak orang.
Artikel populer berisi tentang sebuah kajian suatu peristiwa atau masalah yang terjadi beserta pendapat subjektif.
Artikel populer berbeda dengan artikel berita atau artikel ilmiah harus menghadirkan sebuah fakta suatu kejadian serta narasumber yang ada dan tidak boleh untuk direkayasa. Meskipun artikel populer juga merupakan salah satu sumber informasi yang dapat dipercaya.
Ciri-ciri artikel populer yakni terdiri dari beberapa bagian yang hadir dalam artikel tersebut. Mulai dari judul, cara penulisan, gaya bahasa, tujuan penulisan, isi pembahasan, dan masih banyak lagi.
1. Judul Artikel
Judul yang dipakai pada artikel populer memakai bahasa yang dapat mengundang ketertarikan pembaca. Bahasa yang digunakan oleh penulis tidaklah baku atau dapat menggunakan bahasa yang non formal. Hal tersebut dikarenakan agar lebih mudah pembaca pahami sebagai orang awam.
Perbedaannya dengan artikel ilmiah adalah bahasa yang lebih baku dengan EYD yang disempurnakan. Bahasa yang penulis pakai juga harus mengandung daya tarik, namun tetap dengan bahasa yang formal dan baku.
2. Teknik Penulisan
Teknik penulisan yang digunakan pada artikel populer menggunakan teknik runtut, bebas, jelas, dan singkat. Penulisan tidak mengarah pada suatu teknik tertentu dan pada umumnya mengandung isi sebuah atau beberapa informasi yang menarik untuk para pembaca.
3. Bahasa Penulisan
Bahasa penulisan yang terdapat pada artikel populer menggunakan gaya bahasa yang umum serta bahasa masyarakat pakai dalam kehidupan sehari-hari. Dengan hal tersebut, menjadikan artikel yang tersaji dapat masuk ke dalam tujuan pembuatan tulisan tersebut.
4. Tujuan Penulisan
Setiap artikel populer yang dibuat selalu memiliki tujuan tertentu baik artikel populer maupun ilmiah. Artikel populer memiliki tujuan untuk memberikan informasi kepada sebagian besar masyarakat umum.
Artikel populer juga hadir dengan menyajikan pemikiran yang berdasarkan dengan wawasan atau informasi penulis. Sehingga dengan demikian artikel populer dapat menjadi sebuah wacana tertentu dari topik yang tengah ada bagi para pembacanya.
Meskipun bersifat bebas dan berdasarkan pemikiran atau argumentasi penulis akan tetapi artikel populer juga bisa dipertanggungjawabkan sebagai media informasikarena dalam teknik penulisannya artikel populer juga mengacu pada sumber dan data-data atau referensi yang disertai dengan argumentasi sebagai sebuah wawasan untuk pembacanya.
Jenis artikel populer lebih mengarah kepada penyampaian bahasa dan informasi yang sederhana sehingga bisa dengan mudah dimengerti oleh masyarakat awam dan semua kalangan.
Artikel populer ditulis dengan penulisan yang ringan dan tidak rumit akan tetapi tetap mengacu pada sumber yang terpercaya.
Meskipun artikel populer dengan artikel ilmiah berbeda, akan tetapi keduanya memiliki persamaan yang signifikan yaitu sama-sama menjadi sarana informasi yang orang cari atau pembaca butuhkan yang penulis sampaikan melalui sebuah tulisan.
Tujuannya agar dapat menyelesaikan permasalahan dan sebagai bahan bacaan untuk pembaca dalam menjelaskan suatu tema.
Artikel populer sangat berbeda dengan artikel ilmiah perbedaanya yakni:
1. Artikel populer menggunakan bahasa yang lebih santai atau semi-formal selain itu format tulisan yang digunakan juga tidak kaku dan mudah dimengerti oleh masyarakat luas.
2. Artikel populer sering menggunakan Bahasa populer oleh karena itu artikelnya disebut sebagai artikel populer.
3. Artikel populer bisa ditulis oleh siapa saja dan tidak ada syarat khusus dalam penulisannya.
4. Artikel populer selalu memuat gagasan menarik agar pembaca bisa tertarik untuk membacanya.
Ciri – Ciri Artikel Populer
Untuk dapat memahami lebih dalam mengenai artikel populer maka hendaknya dapat memahami terlebih dahulu ciri dari artikel populer. Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri artikel populer diantaranya:
1. Topik Tidak Harus Berat dan Tidak Perlu Fakta Empirik
Ciri pertama dari artikel populer bisa dilihat dari topiknya yakni artikel populer hanya memuat topik yang tidak berat atau bisa disebut topik sederhana yang diangkat adalah sesuatu yang dekat dengan pembaca. Selain itu dalam artikel tersebut juga tidak perlu memuat fakta empirik atau fakta berdasarkan hasil penelitian.
Gagasan atau topik yang diangkat dapat diambil berdasarkan pengamatan atau perenungan penulisannya sehingga penulisan artikel populer biasanya hanya memuat sudut pandang penulisnya.
2. Pembahasan Tidak Perlu Terlalu Detail
Ciri kedua dari artikel populer yakni pembahasannya juga tidak terlalu detail atau hanya mengungkapkan garis besarnya saja kebanyakan artikel populer tidak lebih dari 1000 kata, sehingga pembaca bisa dengan mudah menyelesaikan bacaan tersebut.
Walaupun pembahasan tidak mendalam artikel populer tetap memiliki alur pemikiran yang disampaikan secara jelas sehingga pembaca bisa memahami apa yang hendak disampaikan penulis serta bisa mencerna maksud dan tujuan penulis dari tulisan tersebut.
3. Format Penulisan Bebas
Ciri ketiga dari artikel populer yakni format penulisannya bebas dan tidak ada aturan baku tentang format penulisan artikel populer, walaupun menggunakan format penulisan yang bebas isi dari artikel tersebut dapat dengan mudah dipahami. Biasanya pada artikel populer terdapat 3 bagian utama, yakni pembuka, isi, dan penutup.
Saat penulis hendak menulis artikel populer maka pastikan untuk membuat bagian pembuka, isi, dan penutup agar pembaca bisa memahami artikel tersebut.
4. Berguna Bagi Pembaca
Ciri keempat dari artikel populer yakni artikel populer harus memberikan manfaat bagi pembaca jadi apabila artikel tersebut tidak bermanfaat maka artikel yang ditulis akan sia-sia. Untuk menghindari ketidakbermanfaatan maka artikel populer selalu mengangkat tema tentang hal – hal yang dekat pembaca sehingga dengan melalui sudut pandang penulis artikel tersebut dapat memberikan manfaat bagi pembaca.
Untuk materi lengkap diklat gratis 35JP yang bertema “ Menulis Artikel Populer Untuk Kenaikan Pangkat” yaitu mengenal artikel populer yang disampaikan oleh Bapak Haris Suhud, S.S silahkan untuk mendownload melalui link dibawah ini:
MATERI FREE DIKLAT 35JP MENGENAL ARTIKEL POPULER
Jika bapak dan ibu berminat agar tulisannya dapat dimuat di Naikpangkat.com bapak dan ibu dapat mengikuti program Publikasi Artikel Populer di Naikpangkat.com,
Keuntungan Publikasi artikel di Naikpangkat.com yaitu:
- Dapat surat keterangan terbit
- Karya tulis dibaca oleh ribuan orang
- Koreksi artikel dan masukan dari editor berpengalaman
- Konsultasi gratis kepenulisan artikel populer
- Berpotensi mendapat angka kredit 1,5 untuk kenaikan pangkat guru
Berikut ada beberapa prosedur untuk publikasi artikel populer di Naikpangkat.com yakni:
- Kirim artikel dengan minimal 400 kata atau maksimal 1.200 kata
- Sertakan gambar pendukung (bila ada)
- Lakukan pembayaran 95 ribu per artikel ke no rekening BCA. No Rekening 816-106-4548
- Kirimkan artikel melalui link PUBLIKASIARTIKELPOPULER
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pembuatan artikel populer yang ditayangkan di Naikpangkat.com dapat mengunjungi facebook: naikpangkatcom, Telegram: naikpangkatcom atau anda dapat mengunjungi website naikpangkat di naikpangkatcom. Informasi selengkapnya dapat menghubungi nomor telepon 0813-3404-0185 ( Moh Haris S)
Penulis: Erlin Yuliana, Instagram: erlinyuliana3110