Pendaftaran seleksi CPNS 2022 akan segera dibuka. Pembukaan CPNS 2022 tersebut telah dinantikan oleh para calon ASN dengan beberapa formasi yang dibutuhkan oleh pemerintah.
Badan Kepegawaian Negara menyatakan bahwa pengangkatan PPPK tahun 2022 ini difokuskan pada tenaga honorer. Sehingga, tenaga honorer yang diangkat menjadi PPPK 2022 tidak hanya berasal dari profesi guru saja tetapi juga berasal dari tenaga kesehatan yakni perawat, bidan, dokter serta tenaga penyuluh.
Sedangkan untuk formasi PNS di Indonesia telah berkurang yang mana hanya berjumlah 20 persen dari total ASN. Sehingga sebanyak 80 persen dari total ASN akan diisi oleh tenaga PPPK. Hal tersebut sama seperti negara di luar negeri seperti Australia dan Selandia Baru yang memiliki tenaga PPPK sebanyak 100 persen.
Belum lama ini, kepala Badan Kepegawaian Negara telah membocorkan informasi terkait jadwal seleksi pendaftaran CPNS dan PPPK 2022. Akan tetapi setelah ditunggu untuk jadwal pendafatarannya hingga saat ini belum ada informasi lebih rinci dari pemerintah mengenai tanggal ataupun alur pendaftaran CPNS dan PPPK 2022.
Sehingga jadwal pendaftaran CPNS 2022 masih belum dipastikan meskipun pelaksanaannya sudah masuk dalam anggaran belanja pemerintah. Dalam hal ini, pemerintah akan membuka lowongan calon pegawai negeri sipil tahun 2022 dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja untuk tahun anggaran 2022. Untuk formasi yang disiapkan yakni mencapai 1.086.126 formasi.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengatakan bahwa angka formasi tersebut merupakan usulan awal yang mana masih ada kemungkinan untuk berubah. Rencana usulan rekrutmen calon ASN 2022 yakni sebesar 1.086.128 orang untuk seluruh formasi jabatan. Dari total 1.035.811 formasi yang akan dibuka untuk PNS yakni sebanyak 8.941 orang yang rencananya diperuntukkan untuk sekolah kedinasan.
Sedangkan untuk sisanya yakni sebanyak 1.035.811 formasi yang akan dibuka untuk PPPK. Alokasi terbesar formasi PPPK tersebut nantinya akan terpusat di daerah untuk kategori guru yakni sebanyak 758.018 formasi dan jabatan fungsional sebanyak 184.239 formasi.
Berdasarkan SK (Surat Keputusan) MenPAN-RB No. 264 Th 2022, berikut merupakan formasi CPNS dan PPPK 2022 yakni diantaranya:
1. Untuk pemerintah pusat sebesar 93.554 formasi yakni diantaranya guru sebanyak 45.000 formasi, dosen sebanyak 20.000 formasi, tenaga kesehatan (nakes) sebanyak 3.000 formasi dan jabatan teknis sebanyak 25.554 formasi.
2. Untuk pemerintah daerah sebanyak 942.257 formasi yakni diantaranya guru sebanyak 758.018 formasi dan jabatan fungsional selain guru sebanyak 184.239 formasi.
3. Untuk sekolah Kedinasan sebanyak 8.941 formasi.
4. Untuk daerah papua dan papua barat sebanyak 41.376 formasi.
Halaman Selanjutnya
Berikut merupakan tahapan untuk mengunggah dokumen pendaftaran CPNS 2022…
Halaman : 1 2 Selanjutnya