Di masa sekarang salah media pembelajaran yang tentunya banyak digunakan adalah dengan presentasi. Dalam melakukannya, tentu perlu suatu software untuk memudahkan proses pembuatan agar lebih kreatif dan lebih menyenangkan.
Proses pembuatan presentasi yang kurang bagus tentu akan membuat mahasiswa atau siswa kurang berminat mendengarnya. Akibatnya, mereka lebih memilih ngobrol dengan teman-temannya atau bahkan bisa membuat mereka mengantuk.
Dalam membuat presentasi saat ini yang banyak dikenal adalah Powerpoint dan ini sudah menjamur di seluruh nusantara. Padahal, selain itu ada aplikasi lain yaitu Prezi yang hasilnya bisa lebih bagus dan ini beberapa kelebihan dan kekurangan dari software ini.
Prezi sendiri merupakan software yang bisa digunakan untuk perangkat lunak seperti PC atau laptop untuk media presentasi. Dalam menjalankan software satu ini, Anda harus terhubung dengan internet terlebih dahulu.
Untuk menjalankannya, Anda harus mendaftar terlebih dahulu dan setelah itu bisa login ke software tersebut. Anda bisa melakukan memilih banyak font, edit background dan yang lainnya pada software ini untuk membuat presentasi.
Kelebihan Prezi
Untuk kelebihan dari aplikasi satu ini tentunya dapat dilihat dari sisi tampilannya yang support Zooming User Interface (ZUI). Untuk menggunakannya, Anda diberikan dua pilihan yaitu slide yang sifatnya liner dan juga non linear.
Untuk slide linear ini bentuknya sudah tersedia di aplikasi ini dan saling berurutan dan untuk slide nonlinear ini bentuknya lebih kreatif. Pada aplikasi ini, Anda juga bisa melakukan edit video atau menyisipkan gambar untuk media presentasi.
Kekurangan Prezi
Dengan tampilannya yang menarik, software satu ini memiliki kekurang dari sisi masa penggunaan fitur gratisnya. Para user hanya dibatasi waktu 30 hari untuk memanfaatkannya semua fiturnya dan setelah masa ini berakhir maka harus membayar untuk biaya aksesnya.
Karena sifatnya harus online, tentunya akan banyak menghabiskan data internet dari yang Anda miliki. Sehingga, dalam melakukan editing slide presentasi ada baiknya Anda datang ke warung yang ada Wifinya agar lebih cepat dan memudahkan untuk di akses.
Prezi sebenarnya tidak hanya versi online tetapi ada juga versi offlinenya tetapi ada beberapa hambatan untuk mengaksesnya. Untuk bisa mengakses versi online, proses instalasinya lebih lama dan juga terbilang lebih rumit untuk dilakukan.
Jadi itulah berbagai hal terkait software presentasi menggunakan Prezi dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Untuk menggunakannya tentu lebih optional saja tergantung pada kebutuhan masing-masing guru atau dosen.
Untuk kalangan dosen mungkin bisa menggunakan aplikasi ini agar lebih memudahkan para mahasiswa menyerap seluruh mata kuliah. Sedangkan untuk para guru untuk kalangan sekolah unggulan mungkin juga bisa memanfaatkannya.
Aplikasi ini tentu memiliki fitur unggulan dari software presentasi yang sifatnya offline saja. Anda bisa mengedit berbagai video atau menambah gambar dengan sangat mudah dan cepat untuk media presentasi pada para mahasiswa dan siswa.
Ikuti Diklat “Pembuatan Video Presentasi Mind Mapping Menarik dengan Prezi” melalui link berikut ini:
Diklat ini dapat diikuti secara gratis bagi member e-Guru.id. Jadilah anggota member e-Guru.id untuk mendapatkan Diklat dan Seminar Nasional Gratis setiap bulannya:
Info lebih lanjut:
Telegram: t.me/CS_eguruid
WhatsApp: 081575345555