Kepemimpinan – Kurikulum merdeka menjadi kurikulum baru yang diterapkan di dunia pendidikan. Pada penerapan kurikulum merdeka tersebut terdapat beberapa soft skill yang harus dikuasai oleh guru dalam melakukan pembelajaran di dalam kelas. Berikut kepemimpinan sebagai soft skill penting pada kurikulum merdeka.
Kurikulum merdeka tersebut memiliki makna merdeka dalam belajar. Merdeka dalam belajar memiliki arti peserta didik secara bebas dapat belajar sesuai dengan minat dan juga bakat mereka. Oleh sebab itu minat dan juga bakat menjadi sangat penting dalam kurikulum merdeka.
Selain itu pada kurikulum merdeka ini lebih bersifat student center yang artinya pembelajaran akan lebih berfokus pada peserta didik. Guru harus memenuhi kebutuhan belajar dari peserta didik dan membuat pembelajaran tersebut sesuai dengan kebutuhan peserta didik.
Pada kurikulum merdeka guru lebih bersifat sebagai fasilitator. Guru akan mendampingi peserta didik dalam melakukan pembelajaran. Informasi utama mengenai pembelajaran tidak berasal dari guru tapi juga dapat berasal dari berbagai sumber.
Dengan peran guru sebagai fasilitator tersebut, membuat guru harus benar benar mengerti bagaimana kondisi pembelajaran di kelas. Guru harus memperhatikan bagaimana peserta didik tersebut melakukan pembelajaran.
Pembelajaran yang dilakukan didalam kelas tersebut harus didampingi oleh guru. Kebebasan dalam belajar bukan berarti guru secara bebas membiarkan peserta didik mereka untuk belajar sendiri. Hal tersebut masih memerlukan bimbingan dari guru.
Dalam melaksanakn hal tersebut guru tentu membutuhkan soft skill. Soft skill yang sangat dibutuhkan untuk mendampingi dan juga membimbing peserta didik tersebut adalah kepemimpinan.
Kepemimpinan adalah soft skill utama dalam pembelajaran kurikulum merdeka ini. Guru harus mampu memimpin jalanya kelas. Selain itu guru juga harus mampu dalam mengarahkan peserta didik mereka untuk melakukan pembelajaran.
Untuk melakukan hal tersebut kepemimpinan sangat diperlukan saat ini. Implementasi kurikulum merdeka ini membutuhkan sikap kepemimpinan dari guru. Guru harus mampu menjadi pemimpin dalam jalanya pembelajaran di kelas.
Selain dari hal tersebut, soft skill kepemimpinan tersebut memiliki beberapa manfaat untuk pembelajaran. Adapun manfaat untuk pembelajaran tersebut adalah sebagai berikut:
Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 Selanjutnya