Dilansir dari laman resmi Kemenpan RB, pada Senin, 20 Maret 2023 lalu, KemenPAN-RB mengadakan diskusi dengan pimpinan Komisi II DPR RI di Jakarta.
Rapat yang dipimpin oleh ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurni tersebut membahas tentang penyelesaian masalah honorer atau non ASN di instansi pemerintah.
Pertemuan antara Kemenpan RB dan Komisi II DPR RI ini juga diunggah Menpan RB Abdullah Azwar Anas melalui akun Instagram-nya. Azwar Anas mengatakan bahwa diskusi ini diadakan untuk mendetailkan solusi jalan tengah terkait penataan tenaga honorer.
“Diskusi bersama pimpinan Komisi II DPR RI, mendetilkan solusi jalan tengah terkait penataan tenaga non-ASN. Terima kasih atas berbagai masukan yang diberikan sahabat-sahabat Komisi II DPR RI,” tulis MenPAN-RB Azwar Anas.
Lebih lanjut, MenPAN-RB kembali menjelaskan bahwa harus ada solusi jalan tengah dalam penyelesaian masalah honorer ini sesuai dengan arahan Presiden Jokowi.
Adapun yang dimaksud solusi jalan tengah penyelesaian tenaga honorer adalah solusi yang diberikan harus sesuai dengan kapasitas fiskal pemerintah serta selaras dengan tujuan mewujudkan birokrasi yang lincah dan berdaya saing global.
“Sesuai arahan Bapak Presiden Jokowi, harus ada solusi jalan tengah yang pada ujungnya adalah pelayanan publik tidak terganggu, sesuai dengan kapasitas fiskal pemerintah, dan selaras dengan tujuan mewujudkan birokrasi yang lincah dan berdaya saing global,” tulisnya.
Azwar Anas menambahkan bawa sudah ada opsi-opsi yang dikaji baik dari aspek strategis, opsional, maupun keuangan.
Ia mengaku pihaknya juga telah berkoordinasi dengan DPR RI, Apkasi, Apeksi, APPSI, hingga perwakilan tenaga non ASN dalam rangka mencari opsi terbaik penyelesaian honorer.
Halaman berikutnya
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya