Dilansir dari Kompas.com, terdapat 100.000 akun belajar.id dari daerah 3T yang sudah teraktivasi berdasarkan data yang dihimpun oleh Pusdatin. Dicatat juga, ada 29.000 tenaga pengajar yang telah mengakses PMM dan 20.000 lainnya juga sudah menggunakan lima produk atau menu utama di PMM.
Selain itu, PMM juga memiliki 5 produk yaitu:
1) Pelatihan Mandiri
2) Video Inspirasi
3) Bukti Karya Saya
4) Assesmen Murid
5) Perangkat ajar
Menurut laporan, telah ada 80.000 karya yang diunggah di Platform Merdeka Mengajar pada menu Bukti Karya. 80.000 karya ini, diunggah oleh lebih dari 30.000 tenaga pengajar dari berbagai provinsi di Indonesia, yang mana membuktikan bahwa Platform ini telah menyebarkan semangat positif yang menular.
Kemendikbudristek pada 8 – 12 Agustus lalu secara luring dan pada 5 – 7 September lalu secara daring telah menyelenggarakan Pekan Bukti Karya untuk menigkatkan kualitas Bukti Karya yang dihasilkan tenaga pengajar. Kemudian, terpilihlah 45 peserta berdasarkan empat kategori dari ribuan karya yang diunggah, yakni karya yang paling banyak dilihat, karya yang paling banyak dibagikan, karya yang paling banyak diunduh serta karya yang paling banyak diunggah oleh perwakilan komunitas belajar pada suatu provinsi. Diketahui juga bahwa ada rencana mengenai dipamerkannya karya – karya inspiratif tersebut dalam peringatan Hari Guru Nasional pada akhir bulan November 2022.
Asesmen Murid, dan 5) Perangkat Ajar. Platform ini juga bisa dibuka lewat situs web dan aplikasi serta diakses menggunakan Laptop atau smartphone. Platform Merdeka Mengajar (PMM) ini juga dikatakan akan terus melakukan perbaikan dan pembaharuan untuk mendukung kemudahan mengakses platform ini.
Perlu diketahui, melalui salah satu dari lima fitur diatas yakni Bukti Karya, telah dijelaskan sebelumnya bahwa para pengajar bisa mengunggah bukti karya berupa videonya masing – masing. Bisa juga mengunggah bahan ajar, modul ajar praktik pembelajaran, dan lain sebagagainya untuk juga bisa dimanfaatkan oleh guru lainnya.
- e-sertifikat 4JP bernama
- Laporan Pengemangan Diri
- Prioritas Masuk Zoom
- Diskusi Langsung Bersama Narasumber
- Undangan dan Daftar Hadir
- Materi Webinar (PDF)
- Rekaman Sesi Webinar
Biaya Pendaftaran hanya Rp. 29.000!!! (Harga asli Rp. 49.000)