Mekanisme Seleksi Calon Pengajar Praktik PGP Angkatan 9 dan 10
- Rekrutmen akan dilaksanakan secara serentak pada angkatan 9 (untuk CPP angkatan 9 dan 10) dengan sasaran 481 Kabupaten/Kota.
- Hasil rekrutmen secara serentak tersebut selanjutnya akan didistribusikan sesuai sasaran angkatan per kabupaten/kota.
- Ditjen GTK menyiapkan laman dan SIM Aplikasi pendaftaran calon pengajar praktik pendidikan guru penggerak;
- Ditjen GTK menyosialisasikan Program Pendidikan Guru Penggerak kepada masyarakat dan pihak-pihak yang terkait.
- Ditjen GTK mengumumkan pendaftaran calon pengajar praktik pendidikan guru penggerak secara daring melalui laman maupun melalui surat kepada kepala Dinas Pendidikan Provinsi, Kabupaten/Kota.
- Calon pengajar praktik pendidikan guru penggerak mendaftar secara daring pada laman sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id dengan mengisi pernyataan/pertanyaan dan mengunggah dokumen persyaratan yang terdiri dari:
- mengisi biodata pada laman;
- mengunggah Kartu Tanda Penduduk;
- mengunggah Ijazah S1/D4;
- mengunggah pakta integritas (sesuai format);
- mengunggah SK mengajar bagi peserta dari unsur guru;
- mengunggah sertifikat guru penggerak (bagi guru penggerak);
- mengunggah surat izin dari pimpinan/ atasan langsung tempat bekerja (sesuai format);
- mengunggah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran/Pelatihan (RPP). Bagi CPP dari GP tanpa mengunggah RPP.
- Ditjen GTK melakukan tiga tahap seleksi untuk calon pengajar praktik sebelum bertugas di PGP.
- Ditjen GTK menetapkan dan mengumumkan calon pengajar praktik yang memenuhi syarat secara daring dan menyampaikan rekapitulasi kepada dinas pendidikan kabupaten, kota, dan provinsi serta penyelenggara pendidikan guru penggerak (BBGP/BGP).
Jadwal Seleksi Calon Pengajar Praktik
- Registrasi/Pendaftaran (Unggah berkas, pengisian Esai) untuk CPP PGP angkatan 9 dan 10 : 21 November 2022 – 10 Januari 2023.
- Verifikasi, validasi, penilaian berkas dan penilaian esai : 12 Januari – 27 Februari 2023.
- Pengumuman tahap 1 : 6 Februari 2023.
- Simulasi Mengajar*) dan Wawancara : 8 Februari – 28 Februari 2023.
- Pengumuman tahap 2 : 7 Maret 2023.
- Pembekalan CPP : 13 Maret – 10 April 2023.
- Pengumuman tahap 3 : 4 – 5 Mei 2023.
- Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 9 : 1 Juni – 30 November 2023.
- Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 10 : Akan diinformasikan kemudian
Catatan:
- *) Tanpa Simulai Mengajar bagi CPP dari Guru Penggerak
- Jadwal pengumuman, simulasi mengajar, wawancara, pembekalan untuk CPP 10 akan diinformasikan kemudian.
- Jika terjadi perubahan jadwal akan diumumkan melalui laman pendaftaran.
Langkah-langkah Pendaftaran & seleksi melalui Aplikasi
Pendaftaran calon pengajar praktik mengikuti langkah-langkah berikut ini.
- Mengakses dan login ke simpkb.
- Membuka menu program Guru Penggerak dan melakukan Registrasi sebagai Calon Pengajar Praktik.
- Mengikuti tahapan seleksi Calon Pengajar Praktik.
- Melakukan ”ajuan” sebagai Calon Pengajar Praktik.
Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya