Fungsi dan Manfaat NUPTK
NUPTK sangat bermanfaat bagi tenaga pendidik. Berikut ini beberapa manfaat NUPTK untuk guru.
1. Syarat ikut sertifikasi guru
Bagi guru yang sudah mengajar di sekolah dan ingin mengikuti sertifikasi, wajib sebelumnya memiliki NUPTK. Jika tidak memiliki NUPTK, maka tidak bisa ikut PPG Dalam Jabatan.
Sebagaimana informasi, sejak 3 tahun terakhir bahwa pelaksanaan sertifikasi guru menggunakan pola PPG. Jadi sebelum ikut PPG Dalam Jabatan, guru harus mengikuti pretest terlebih dahulu. Jika tidak memiliki NUPTK, maka tidak bisa ikut pretes karena tak memenuhi syarat.
Berbeda dengan cara mendapatkan sertifikas guru melalui PPG Prajabatan, pendaftar tidak diwajibkan memiliki NUPTK untuk ikut PPG.
2. Syarat mendapatkan tunjangan guru
Sebagai informasi, tunjangan guru yang dari pusat ada beberapa macam seperti tunjangan profesi, tunjangan khusus dan tunjangan insentif. Siapapun yang ingin mendapatkan tunjangan tersebut wajib memiliki NUPTK.
3. Syarat mendapat gaji honorer dari dana BOS
Berdasarkan juknis BOS 2020, bagi guru honorer sekolah yang ingin mendapatkan gaji dari dana BOS wajib memiliki NUPTK. Memang sih agak kontroversi, bagaimana mungkin memiliki NUPTK jika salah satu syarat untuk mendapatkan NUPTK adalah harus guru tetap yayasan atau guru yang di SK-kan oleh Bupati, Kepala Dinas atau gubernur.
Cara Memperoleh NUPTK
Penerbitan NUPTK melalui sebuah proses sehingga tidak sekonyong-konyong terbit dan dimiliki oleh guru. Proses penerbitan memerlukan berbagai persyaratan dan proses pengerjaan yang melibatkan berbagai pihak.
Pihak-pihak yang terlibat dan berperan dalam penerbitan NUPTK.
1. Guru pengusul NUPTK
Guru sebagai pengusul NUPTK wajib mengumpulkan berkas yang dipersyaratkan. Kalau guru berdiam diri saja dan tidak memiliki inisiatif, tentu tidak akan bisa memiliki NUPTK.
Silakan hubungi dan berkomunikasi secara kontinu dengan operator dapodik sekolah. Apa saja berkas persyaratan yang harus dilengkapi untuk mendapatkan NUPTK. Sayangnya yang banyak terjadi di sekolah, guru tidak mau berkomunikasi dengan operator sekolah.
2. Operator Sekolah
Operator sekolah berperan penting dalam penerbitan NUPTK seorang guru. Jadi antara guru dan operator sekolah harus terjalin kerjasama yang baik.
Guru menyiapkan berkas persyaratan, sedangkan operator sekolah bertugas mengupload berkas tersebut di website verval PTK serta memamntau kemajuan penerbitan NUPTK. Tugas operator sekolah cukup vital, karena selain mengunggah juga harus melaporkan kepada guru, proses kemajuan pengajuan NUPTK. Karena masih ada tahapan oleh admin-admin di atasnya.
3. Operator dinas kabupaten/kota
Di setiap dinas pendidikan kabupaten/kota sudah menempatkan admin yang khusus menangani masalah dan approval NUPTK. Jadi tugas operator dinas adalah menyetujui atau tidak menyetujui pengajuan NUPTK.
4. Operator LPMP Propinsi/ Operator BP PAUD DIKMAS
Operator LPMP adalah admin yang bertugas menyetujui atau tidak menyetujui pengajuan NUPTK yang berada di tingkat propinsi. Jika operator dinas pendidikan kabupaten/kota sudah menyetujui, maka selanjutnya adalah tugas operator LPMP dan Operator BP PAUD DIKMAS (tingkat PAUD/Dikmas).
5. Operator PDSPK
Proses akhir persetujuan penerbitan NUPTK terletak pada operator PDSPK atau Pusat Data dan Statistik Pendidikan. Biasanya pada tahapan ini agak lama mengingat antrian pengajuan NUPTK cukup banyak dari berbagai daerah. Jadi guru harus sabar, kalau mungkin tertahan beberapa minggu di operator PDSPK.
Halaman selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 Selanjutnya