Pembelajaran Menarik Berbasis Game Edukasi dengan Wordwall

- Editor

Rabu, 25 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Game Edukasi Wordwall – Wordwall adalah sebuah media pembelajaran yang harus digunakan bukan hanya ditampilkan atau dilihat. Media ini dapat didesain untuk meningkatkan kegiatan kelompok belajar dan juga dapat melibatkan siswa dalam pembuatannya secara aktif.

Rendahnya minat dan motivasi pada diri siswa akan sangat berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa, untuk itu perlu adanya inovasi yang dilakukan guru dalam pembuatan media pembelajaran, sehingga masalah dan kesulitan yang dialami saat ini dapat segera diatasi.

Media pembelajaran interaktif sangat dibutuhkan sebagai solusi dalam permasalahan ini. Sebuah media pembelajaran yang dapat mudah untuk digunakan oleh siapapun, untuk itu peneliti tertarik untuk melaksanakan sebuah penelitian terkait media pembelajaran interaktif yang dapat digunakan dalam pembelajaran.

Salah satu media pembelajaran interaktif yang dapat digunakan yaitu wordwall. Wordwall mampu menciptakan interaksi yang menguntungkan bagi siswa. merupakan salah satu aplikasi yang bisa digunakan sebagai media belajar maupun alat penilaian yang menarik bagi siswa dalam pembelajaran daring.

Beberapa kelebihan wordwall yaitu gratis untuk pilihan basic dengan pilihan beberapa template. Selain itu, permainan yang telah dibuat dapat dikirimkan secara langsung melalui whatsapp, google classroom, maupun yang lainnya.

Software ini menawarkan banyak jenis permainan seperti, crossword, quiz, random cards (kartu acak) dan masih banyak lainnya. Kelebihan lainnya yaitu, permainan yang telah dibuat bisa dicetak dalam bentuk PDF, jadi akan memudahkan bagi siswa yang mempunyai kendala pada jaringan.

Wordwall dapat memudahkan siswa memahami materi pelajaran melalui daring, serta mudah digunakan guna mengetahui bagaimana prestasi belajar siswa.

Wordwall sebagai Media Pembelajaran Menarik

Media Wordwall ini dapat melihat perkembangan kemampuan siswa. Media ini dapat didesain untuk meningkatkan kegiatan kelompok belajar dan juga dapat melibatkan siswa dalam pembuatannya serta aktivitas penggunaannya.

Dengan menggunakan media Wordwall ini siswa dapat mengembangkan membaca dan menulis secara kritis dan aktif. Siswa dalam mengalami kesulitan dalam menemukan kosakata yang tepat, dapat melihat Wordwall sebagai bahan rujukannya.

Kelebihan dan Kekurangan Wordwall

Ada beberapa kelebihan dan kekurangan dari media Wordwall ini, antara lain adalah sebagai berikut.

  • Media bersifat fleksibel, dapat digunakan untuk berbagai tingkatan pada siswa.
  • Menarik dan tidak monoton.
  • Bersifat kreatif dan mampu meningkatkan minat siswa dalam belajar

Adapun beberapa kekurangan dari media Wordwall ini, yaitu:

  • Membutuhkan waktu yang lebih untuk membuatnya.
  • Media ini hanya dapat dilihat karena berupa media visual.

Fitur Wordwall

Dilansir dari situs wordwall.net, ada beberapa fitur yang menjadi keunggulandari game edukasi Wordwall ini, antara lain adalah sebagai berikut.

1. Interaktif dan bisa dicetak

Wordwall dapat digunakan untuk membuat aktivitas interaktif dan dapat dicetak. Sebagian besar templat kami tersedia dalam versi interaktif dan dapat dicetak.

Interaktif diputar di perangkat apa pun yang mendukung web, seperti komputer, tablet, ponsel, atau papan tulis interaktif. Fitur ini dapat dimainkan secara individual oleh siswa, atau dipimpin oleh guru dan siswa bergantian ke depan kelas.

Dapat Dicetak dapat dicetak secara langsung atau diunduh sebagai file PDF. Fitur ini dapat digunakan sebagai pendamping interaktif atau sebagai kegiatan yang berdiri sendiri.

2. Membuat dengan menggunakan template

Aktivitas kami dibuat dengan menggunakan sistem template. Template ini termasuk fitur klasik yang sudah dikenal luas seperti Kuis dan Teka Teki Silang. Wordwall juga memiliki permainan gaya arcade seperti Labirin/Maze Chase dan Pesawat Terbang, dan ada alat manajemen kelas seperti Denah Tempat Duduk.

Untuk membuat aktivitas baru, Anda dapat mulai dengan memilih templat Anda lalu masukkan konten Anda. Ini sangat mudah dan Anda dapat membuat aktivitas yang interaktif sepenuhnya hanya dalam beberapa menit.

3. Berbagi template

Setelah membuat aktivitas, Anda dapat mengalihkannya ke template lain dengan satu klik. Ini menghemat waktu Anda dan sangat bagus untuk membuat pembedaan dan peningkatan.

Misalnya, jika Anda membuat aktivitas Pencocokan berdasarkan nama bentuk, Anda dapat mengubahnya menjadi Teka Teki Silang dengan nama bentuk yang sama persis.

Dengan cara yang sama kami dapat mengubah sumber daya Anda menjadi Kuis atau permainan Mencari Kata dan berbagai kemungkinan lain.

4. Mengedit berbagai aktivitas

Tidak perlu harus mengikuti kegiatan yang sudah tersedia. Jika Anda menemukan aktivitas tetapi dirasa masih kurang tepat, Anda dapat dengan mudah melakukan kustomisasi materi yang sesuai dengan kelas dan gaya mengajar Anda.

5. Tema dan opsi

Interaktif dapat ditampilkan dalam tema yang berbeda. Setiap tema akan mengubah tampilan dan nuansa dengan gambar, font, dan suara yang berbeda.

Anda juga akan menemukan opsi lebih lanjut untuk mengatur timer atau mengubah permainan. Versi yang dapat cetak juga memiliki opsi. Misalnya, Anda dapat mengubah font, atau mencetak beberapa salinan per halaman.

6. Penugasan siswa

Aktivitas Wordwall dapat digunakan sebagai tugas yang akan diselesaikan siswa. Saat pengajar menetapkan tugas, siswa diarahkan ke satu aktivitas tersebut tanpa harus mengunjungi halaman aktivitas utama.

Fitur ini dapat digunakan di dalam kelas di mana siswa memiliki akses ke perangkat mereka sendiri, atau sebagai cara mengatur pekerjaan rumah. Setiap hasil siswa akan dicatat dan tersedia untuk guru.

7. Berbagi dengan guru

Aktivitas apa pun yang Anda buat dapat dibuka untuk publik. Ini memungkinkan Anda untuk membagikan tautan halaman aktivitasnya melalui email, media sosial atau melalui cara lain.

Ini juga memungkinkan guru lain untuk menemukan aktivitas di hasil pencarian Komunitas , memainkannya, dan meningkatkannya.

Anda juga dapat memilih untuk menjadikan aktivitas sebagai privat, yang berarti hanya Anda yang dapat mengaksesnya.

8. Menyematkan di situs web

Aktivitas Wordwall dapat ditempatkan di situs web lain menggunakan cuplikan kode HTML. Ini berfungsi dengan cara yang sama seperti fitur penyematan video seperti di YouTube atau Vimeo, memberi Anda aktivitas yang dapat dimainkan di situs Anda sendiri.

Ini adalah cara yang bagus untuk meningkatkan blog Anda sendiri atau lingkungan pembelajaran virtual (VLE) sekolah Anda.

Langkah-langkah Penggunaan Aplikasi Wordwall

Berikut langkah – langkah menggunakan aplikasi wordwall.

  • Login ke https://wordwall.net/
  • Buat akun terlebih dahulu, atau dapat juga menggunakan akun gmail.
  • Pilih Create Activity.
  • Pilih tipe games yang diinginkan.
  • Tuliskan judul games dan deskripsi games.
  • Pada bagian Correct tuliskan bagian jawaban yang benar, dan di bagian Incorrect tuliskan jawaban yang salah.
  • Setting berikutnya adalah menentukan tingkatan level games.
  • Skor yang akan ditampilkan.
  • Klik done untuk mulai memainkan games.
  • Pilih opsi share untuk membagikan kreasi games yang Anda buat ke sosial media.

Wordwall adalah sebuah aplikasi yang menarik pada browser. Aplikasi ini khusus bertujuan sebagai sumber belajar, media, dan alat penilaian yangm menyenangkan bagi murid.

Di dalam halaman wordwall juga disediakan contoh-contoh hasil kreasi guru sehingga pengguna baru mendandapatkan gambaran akan berkreasi seperti apa.

Game edukasi Wordwall dapat diartikan web aplikasi yang kita gunakan untuk membuat games berbasis kuis menyenangkan. Web aplikasi ini cocok buat merancang dan mereview sebuah penilaian pembelajaran. (mfs)

Segera daftarkan diri Anda dalam Pelatihan bersertifikat 32 JP “Inovasi Media Pembelajaran Berbasis Game Edukasi Menggunakan Wordwall” yang akan dilaksanakan mulai tanggal 16-24 Juni 2022 menggunakan aplikasi Zoom Meeting dan Telegram.
Tunggu apa lagi? Daftarkan diri Anda sekarang juga sebelum kuota peserta penuh!

KLIK DI SINI UNTUK MENDAFTAR

Berita Terkait

Jadwal Pencairan Tambahan 1 Bulan Tunjangan Sertifikasi Guru dalam THR 2024
Kabar Gembira, Kebijakan Mendikbud tentang Uang Tambahan Setiap Bulan Untuk Guru Non Sertifikasi
Guru Harus Siapkan Administrasi Untuk Pencairan TPG Triwulan 1 Tahun 2024
Penjelasan Ditjen GTK bahwa Guru Honorer Tidak Terakomodasi dalam PPPK 2024 Tidak Akan Menjadi PPPK Paruh Waktu, Kabar Baik atau Kabar Buruk?
Harap Perhatikan, Guru Sertifikasi  Gagal Mendapatkan Pembayaran TPG Triwulan 1 Karena Ini
Benarkah Guru dan Kepala Sekolah Akan Terima 2 Jenis Tunjangan Sebelum Lebaran? Simak Penjelasannya
Pengumuman Penting dari Kemdikbud, Harap Bersiap Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi 28 Maret Besok, Jangan Terlewat!
Segera Cek Saldo, THR Guru PNS dan PPPK Siap Dicairkan 28 Maret untuk Daerah Berikut
Berita ini 528 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 29 Maret 2024 - 12:13 WIB

Jadwal Pencairan Tambahan 1 Bulan Tunjangan Sertifikasi Guru dalam THR 2024

Jumat, 29 Maret 2024 - 11:00 WIB

Kabar Gembira, Kebijakan Mendikbud tentang Uang Tambahan Setiap Bulan Untuk Guru Non Sertifikasi

Jumat, 29 Maret 2024 - 09:21 WIB

Guru Harus Siapkan Administrasi Untuk Pencairan TPG Triwulan 1 Tahun 2024

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:02 WIB

Penjelasan Ditjen GTK bahwa Guru Honorer Tidak Terakomodasi dalam PPPK 2024 Tidak Akan Menjadi PPPK Paruh Waktu, Kabar Baik atau Kabar Buruk?

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:29 WIB

Harap Perhatikan, Guru Sertifikasi  Gagal Mendapatkan Pembayaran TPG Triwulan 1 Karena Ini

Rabu, 27 Maret 2024 - 20:52 WIB

Pengumuman Penting dari Kemdikbud, Harap Bersiap Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi 28 Maret Besok, Jangan Terlewat!

Rabu, 27 Maret 2024 - 12:00 WIB

Segera Cek Saldo, THR Guru PNS dan PPPK Siap Dicairkan 28 Maret untuk Daerah Berikut

Rabu, 27 Maret 2024 - 10:24 WIB

Dirjen GTK Menjawab, Nasib Honorer Tidak Masuk Database BKN di Seleksi PPPK 2024

Berita Terbaru