Apa Itu Kokoru?
Kokoru sendiri adalah singkatan dari Colour Corrugated Paper yang mempunyai arti kertas berwarna serta bergelombang. Atau bisa juga di sebut sebagai kertas bergelombang yang memiliki warna. Kokoru adalah kertas yang berbahan jenis kardus yang memiliki tekstur bergelombang dengan beberapa warna menarik. Jika menurut sejarah, kertas kokoru atau kertas gelombang pertama kali di temukan di pertengahan abad ke-19.
Karena mempunyai sifat yang bisa melindungi dari berbagai benturan, maka fungsi kertas gelombang lalu di kembangkan serta di pakai menjadi alat pembungkus. Kerajinan kokoru masih berhubungan dengan seni melipat kertas. Namun saja terdapat penambahan dalam prosesnya yakni seni menggunting. Kokoru sendiri merupakan seni yang lebih banyak memakai proses menggulung, menggunting serta menempel.
Jika anda sebagai tenaga pendidik tertarik untuk menggunakan kesenian melipat kertas ini menjadi media pembelajaran saat anda mengajar di kelas. Maka anda harus menyiapkan bahan yang nantinya di butuhkan untuk membuat miniatur dari kokoru. Berikut ini adalah bahan yang harus anda persiapkan terlebih dahulu :
- Lem Tembak
- Gunting
- Penggaris
- Pensil
- Kardus
- Kertas Kokoru (bisa yang modelnya Ichi-Hachi, Ichigo-Hacigho dan Ichiro-Hachiro)
- Manik-manik mata
Untuk membuatnya, anda juga harus mengetahui cara untuk membuat miniatur dari bahan kokoru ini. Untuk tahu, anda harus simak baik-baik ulasan serta penjelasan berikut ini.
- Untuk membuat latar tempat, pakailah kardus bekas yang telah di bentuk persegi panjang, kemudian lapisi kardus tersebut dengan kertas kokoru.
- Untuk membuat beberapa bangunan, kendaraan ataupun dekorasi yang lainnya, anda harus menggambar terlebih dahulu sketsa miniatur yang ingin anda buat di bagian belakang kertas kokoru atau pada bagian sisi yang rata. Setelah pola atau sketsa sudah anda buat, maka gunting pola tersebut kemudian rakit sehingga menjadi bentuk sesuai yang anda inginkan. Selain di rakit, anda juga bisa menempel sketsa atau pola tersebut pada latar tempat.
- Untuk membuat miniatur orang, cukup ambil kertas kokoru yang kemudian di gulung-gulung sampai membentuk bulatan. Bagian tersebut dapat di jadikan sebagai bagian kepala dan badan.
Untuk menjadikan media kertas seperti kokoru sebagai media pembelajaran, anda sebagai guru harus memiliki kreasi sehingga bisa mengajarkan untuk membuat kerajinan tangan berbahan dasar kertas.
Halaman Selanjutnya
Tips yang bisa anda terapkan saat membuat kerajinan tangan
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya