Di mana, data tersebut menunjukkan pengangkatan honorer menjadi ASN PPPK Guru kini lebih besar peluangnya. Berikut rincian data terbaru pasca optimalisasi formasi PPPK Guru dalam paparan Nunuk Suryani.
– Awalnya sebanyak 127.621 yang menunggu pengangkatan, kini berubah menjadi 127.715.
– Awalnya sebanyak 65.954 P1 dituntaskan di tahun 2023, kini berubah menjadi 65.560.
– Awalnya sebanyak 46.941 terdapat kebutuhan, kini berkurang menjadi 46.847.
Data terbaru tersebut merupakan kabar gembira bagi para pelamar P1 dalam memperbesar peluang untuk diangkat tahun ini.
Lalu apakah hanya P1 saja? Tentu saja tidak. Karena pasalnya, pada aplikasi SIM Pemetaan Guru PPPK juga mengalami perubahan.
SIM Pemetaan guru PPPK 2022 merupakan aplikasi terbaru yang hanya bisa diakses oleh Pemerintah Daerah yang digunakan untuk penempatan guru yang lulus passing grade pada seleksi PPPK 2022.
Aplikasi SIM Pemetaan guru PPPK 2022 tersebut akan dirasakan manfaatnya bagi peserta PPPK 2022 baik guru yang telah lolos passing grade maupun guru yang belum lolos passing grade.
Pada tampilan SIM Pemetaan guru PPPK 2022 akan muncul tampilan log in, kemudian setelahnya akan muncul tampilan usulan formasi.
Usulan formasi pada SIM Pemetaan guru PPPK 2022 tersebut berisi usulan formasi sisa pada PPPK 2021, usulan formasi untuk PPPK 2022, serta usul penambahan formasi guru pada PPPK 2022.
Formasi tersebut akan didahulukan bagi guru yang telah lulus passing grade di seleksi PPPK 2022.
Pasalnya, guru yang telah lulus passing grade tersebut akan langsung penempatan dan pemberkasan.
Adapun pembaharuan dalam SIM Pemetaan Guru PPPK 2022 adalah adanya menu “Daftar P1/P2/P3”.
Isinya berupa daftar calon pemenang Non Satminkal dan daftar calon pemenang Satminkal.
Di mana dengan adanya menu tersebut, akan dipilih dua calon pemenang untuk ditukarkan penempatannya.
Halaman berikutnya
Sementara itu, Nunuk menjelaskan..
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya