Tanggal Penting Dari Kemendikbud Untuk Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi

- Editor

Senin, 4 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sertifikasi Guru – Terdapat 2 tanggal yang penting dan mendesak dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi yang diperuntukan bagi guru yang sudah tersertifikasi maupun non sertifikasi.

Apa saja tanggal kedua tanggal penting tersebut? Yuk simak informasi selengkapnya.

Tanggal 9 April 2022

Sesuai surat edaran resmi dari Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud Nomor 0840/B2/GT.00.03/2022 tertanggal 1 April 2022 mengenai informasi persiapan dan pelaksanaan seleksi akademik PPG dalam jabatan tahun 2022.

Bahwa di tanggal 9 April sudah mulai dilaksanakannya seleksi akademik PPG daljab tahun 2022 atau biasa disebut dengan pretest. Akan terbagi menjadi 5 periode, dan untuk periode pertama akan dilaksanakan mulai tanggal 9 April 2022.

Sebelum itu, perlu Anda perhatikan juga terdapat beberapa informasi berkaitan dengan pelaksanaan seleksi akademik secara daring berbasis domisili. Berikut beberapa informasinya :

  1. Seleksi akademik akan dilaksanakan secara daring berbasis domisili pada tanggal 9 s.d 24 April 2022.
  2. Panduan dan Kisi- Kisi Seleksi Akademik dapat diunduh pada laman ppg.kemdikbud.go.id mulai tanggal 2 April 2022.
  3. Tahapan persiapan seleksi akademik oleh peserta yaitu :
    • Instaladi aplikasi seleksi akademik secara mandiri mulai tanggal 2 April 2022. Aplikasi Seleksi Akademik dapat diunduh pada laman ppg.kemdikbud.go.id.
    • Cetak kaertu peserta seleksi akademik yaitu pada tanggal 6 April 2022 melalui akun SIMPKB masing- masing
    • Koordinasi peserta dengan pengawas sesuai pembagian sesi masing- masing peserta (tercantum dalam kartu peserta)
    • Uji coba seleksi akademik dilaksanakan sesuai jadwal.
  4. Selaga informasi berkaitan dengan teknis persiapan dan pelaksanaan seleksi akademik disampaikan melalui alam ppg.kemdikbud.go.id.

Berikut ini merupakan Jadwal Pelasanaan Persiapan dan Pelaksanaan Seleksi Akademin PPG Dalam Jabatan tahun 2022.

Koordinasi Peserta dengan Pengawas (melalui grup whatsapp)

  • Periode 1 tanggal 7 April
  • Periode 2 tanggal 10 April
  • Periode 3 tanggal 15 April
  • Periode 4 tanggal 18 April
  • Periode 5 tanggal 21 April

Uji coba aplikasi oleh peserta 08.00 – 16.00 (4 Sesi)

  • Periode 1 tanggal 8 April
  • Periode 2 tanggal 11 April
  • Periode 3 tanggal 16 April
  • Periode 4 tanggal 19 April
  • Periode 5 tanggal 22 April

Pelaksanaan Seleksi Akademik

  • Periode 1 tanggal 9 – 10 April
  • Periode 2 tanggal 12 -13 April
  • Periode 3 tanggal 17 – 18 April
  • Periode 4 tanggal 20 – 21 April
  • Periode 5 tanggal 23 – 24 April

Harapannya informasi ini dapat di pahami dan dicatat untuk setiap tanggal serta tahapannya, agar Anda dapat mempersiapkan diri dalam melaksanakan Seleksi Akademik PPG Daljab tahun 2022 dalam sertifikasi guru.

Tanggal 16 April

Sesuai surat edaran resmi dari Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud Nomor 0824/B2/GT.00.03/2022 tertanggal 28 Maret 2022 mengenai rekrutmen calon asesor seleksi PPG Prajabatan.

Dirjen GTK melalui Direktorat Pendidikan Profesi Guru (PPG) mengundang putra- putri terbaik bangsa untuk bergabung menjadi Asesor Seleksi PPG.

Tugas Asesor adalah menyeleksi calon peserta PPG Prajabatan yang dilakukan secara daring menggunakan instrumen wawancara ataupun instrumen seleksi lain yang telah dikembangkan.

Untuk Sasaran unsur calon asesor seleksi PPG Prajabatan yaitu sebagai beriku :

  1. Guru bersertifikat pendidik dan merupakan lulusan Guru Penggerak
  2. Pengawas Sekolah
  3. Widyaiswara/Widyaprada di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
  4. Dosen Fakultas Psikologi dan / atau Dosesn dengan kualifikasi akademik bidang Kependidikan, dan
  5. Praktisi Pendidikan

Berkenaan dengan hal tersebut, bagi Anda yang sesuai dengan sasaran direkomendasikan untuk mengikuti proses rekritmen dan melakukan registrasi melalui SIMPKB pada laman https://ppg-prajab.simpkb.id/pendaftaran paling lambat tanggal 16 April 2022 pukul 23.59 WIB.

Demikain informasi berkenaan dengan Tanggal Penting Dari Kemendikbud Untuk Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi, semoga dapat bermanfaat dan memberikan informasi yang dapat dipercaya.

e-Guru.id menyediakan program membership dengan satu kali membayar gratis pelatihan bersertifikat 32 JP setiap bulannya. Mari bergabung dengan 9000++ di seluruh wilayah Indonesia. Tunggu apalagi DAFTAR SEKARANG

Ingin pelatihan bersertifikat 32 JP? KLIK LINK INI

Gambar ini memiliki atribut alt yang kosong; nama berkasnya adalah banner-member-tahunan-300x300-1.jpeg

Ingin dibantu mendaftar member e-Guri.id ? Hubungi 087719662338 (Rahma)

(rtq/rtq)  

Berita Terkait

Cara Melengkapi Profil di SIMPKB Hingga Ajukan Berkas untuk PPG  Daljab 2024
Cara Konfirmasi Kesediaan Peserta Piloting PPG Daljab 2024 di SIMPKB
Contoh Tampilan Akun SIMPKB Guru Yang Terpanggil PPG Daljab 2024 dan Yang Tidak Terpanggil
Cara Cek Daftar Nama Guru Dipanggil Piloting PPG Daljab 2024
Download Format Pakta Integritas untuk Lapor Diri Piloting PPG Daljab 2024
Pengumuman Pemanggilan Piloting PPG Daljab 2024 di Mulai Hari Ini, Cek Akun SIMPKB  Masing- Masing!
Kelengkapan Berkas untuk Lapor Diri Piloting PPG Daljab 2024
Jadwal Lengkap Pelaksanaan Piloting PPG Dalam Jabatan Tahun 2024
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 Juli 2024 - 10:38 WIB

Cara Melengkapi Profil di SIMPKB Hingga Ajukan Berkas untuk PPG  Daljab 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 11:46 WIB

Cara Konfirmasi Kesediaan Peserta Piloting PPG Daljab 2024 di SIMPKB

Selasa, 23 Juli 2024 - 11:03 WIB

Contoh Tampilan Akun SIMPKB Guru Yang Terpanggil PPG Daljab 2024 dan Yang Tidak Terpanggil

Selasa, 23 Juli 2024 - 10:20 WIB

Cara Cek Daftar Nama Guru Dipanggil Piloting PPG Daljab 2024

Senin, 22 Juli 2024 - 11:04 WIB

Download Format Pakta Integritas untuk Lapor Diri Piloting PPG Daljab 2024

Berita Terbaru