Orientasi Pembelajaran – Kurikulum merdeka telah mulai diterapkan pada pembelajaran di berbagai jenjang dan satuan Pendidikan di Indonesia. Pada kurikulum merdeka tersebut tentu membutuhkan waktu untuk orientasi pembelajaran disaat awal penerapan kurikulum merdeka.
Orientasi tersebut juga tidak lepas mengenai pembelajaran anak berkebutuhan khusus pada kurikukulum merdeka satuan PAUD. Pada kurikulum merdeka juga dituntut untuk memperhatikan semua jenis peserta didik dan mencukupi kebutuhan belajar mereka.
Kurikulum merdeka adalah kurikulum yang berfokus pada peserta didik saat dilakukan pembelajaran. Kurikulum ini dapat pula disebut dengan kurikulum student center yang artinya menempatkan peserta didik sebagai fokus utama pembelajaran.
Pada kurikulum merdeka tersebut dibuat pemerintah untuk memberi fasilitas kepada peserta didik mengenai merdeka belajar. Merdeka belajar tersebut dalam artian pembelajaran ditentukan berdasarkan minat dan bakat peserta didik.
Pembelajaran dibuat berdasarkan apa yang peserta didik sukai dan juga bagaimana untuk mengembangkan bakat peserta didik tersebut. Dengan demikian kurikulum merdeka tersebut dapat memberi fasilitas peserta didik untuk mengembangkan minat dan juga bakat mereka.
Pada tahap ini guru akan berperan sebagai fasilitator. Guru akan membantu segala kebutuhan mengenai minat dan juga bakat peserta didik untuk mengembangkan dan mencapai sebuah kemampuan baru.
Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya