e-guru.id telah membuka pendaftaran diklat bersertifikat 32JP dengan tema Tetap Belajar Walau Sudah Mengajar Bersama Platform Merdeka Mengajar. Diklat ini merupakan salah satu diklat yang diadakan oleh e-guru.id untuk mendidik dan melatih guru agar dapat menerapkan konsep merdeka belajar dalam kegiatan pembelajaran dengan baik dan benar.
e-guru.id merupakan sebuah website membership yang memberikan beragam fasilitas untuk menunjang peningkatan kompetensi akademisi baik guru, dosen, instruktur, essay writer, maupun pelaku pendidikan lainnya.
Platform Merdeka Mengajar merupakan sebuah platform teknologi yang telah dikembangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang bertujuan untuk mendukung penyelenggaraan satuan pendidikan untuk melakukan proses pembelajaran dan pengembangan kapasitas guru serta tenaga kependidikan.
Platform Merdeka Mengajar tersebut dapat digunakan oleh semua guru pada seluruh satuan pendidikan di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama yang sudah memiliki akun pembelajaran yang sudah diaktifkan.
Maka dari itu Tenaga Pendidikan maupun Dinas Pendidikan perlu memastikan agar memiliki Akun Pembelajaran yang dapat digunakan untuk mengakses Platform Merdeka Mengajar.
Selain itu Platform Merdeka Mengajar terdiri dari 4 (empat) fitur, fitur tersebut bertujuan untuk memberikan manfaat kepada penggunanya yang terdiri dari:
1. Perangkat Ajar yang merupakan sebuah kumpulan bahan ajar, modul ajar, modul proyek, dan buku teks. Fungsi dari Perangkat Ajar ini yakni agar guru dapat dengan mudah menemukan inspirasi materi pembelajaran sesuai dengan mata pelajaran yang diampu.
Selain itu Perangkat Ajar ini juga dapat digunakan untuk mengunduh perangkat ajar ke ponsel, membagikan tautan Perangkat Ajar melalui WhatsApp, e-mail, Google Drive dan sebagainya, memberikan umpan balik, mengetahui kualitas dan efektivitas suatu Perangkat Ajar, dapat digunakan sebagai penanda modul ajar/Rencana Pelaksanaan Pengajaran pilihan agar dapat mengaksesnya kembali dengan mudah di platform Merdeka Mengajar.
2. Laman Kelas dan Asesmen Peserta Didik yakni Asesmen peserta didik merupakan sebuah platform yang berisi kumpulan paket soal yang telah dipetakan berdasarkan fase dan mata pelajaran tertentu.
Laman Kelas tersebut berisi daftar peserta didik yang didasarkan pada kelompok kelas tertentu yang digunakan sebagai target distribusi asesmen peserta didik. Melalui platform Asesemen peserta didik tersebut, guru dapat mengetahui level kompetensi masing-masing peserta didik dan level kompetensi kelas secara keseluruhan.
Dengan mengetahui level kompetensi masing-masing peserta didik tersebut maka diharapkan tujuan pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik peserta didik dapat tercapai.
3. Pelatihan Mandiri dan Video Inspirasi yakni pelatihan mandiri merupakan sebuah bagian dari platform Merdeka Mengajar, platform ini memuat berbagai materi pembelajaran yang dapat digunakan secara mandiri dalam upaya meningkatkan kompetensi guru sebagai pendidik.
Materi pembelajaran yang tersedia pada platform pelatihan mandiri dan video inspirasi ini dibuat secara singkat dan sesuai kebutuhan dengan tujuan untuk mempermudah guru dalam melakukan pelatihan mandiri di mana saja dan kapan saja.
Dengan menggunakan Video Inspirasi maka guru dapat menonton berbagai video singkat yang dapat dijadikan sebagai inspirasi untuk mengembangkan kompetensi guru baik dalam aspek profesional maupun personal.
4. Bukti Karya Saya merupakan sebuah wadah dokumentasi karya yang diperuntukkan bagi guru. Karya menggambarkan kinerja, kompetensi, serta prestasi yang dicapai selama menjalankan profesi guru maupun kepala sekolah.
Agar dapat menerapkan konsep merdeka belajar dalam kegiatan pembelajaran dengan baik dan benar , ikutilah pelatihan bersertifikat 32JP dengan tema “Tetap Belajar Walau Sudah Mengajar Bersama Platform Merdeka Mengajar” yang diselengarakan oleh e-guru.id dengan cara mendaftar pada link di bawah ini
Penulis : (EYN)