5 Cara Mudah Mendesain Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dalam Kurikulum Merdeka!

- Editor

Jumat, 9 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

P5 Kurikulum MerdekaMendesain Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dalam Kurikulum Merdeka dapat dilakukan secara mandiri oleh satuan pendidikan dengan mudah, diawali dengan membentuk tim fasilitator dan diakhiri dengan merancang strategi pelaporan hasil projek. Perencanaan ini dapat dikembangkan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi masing-masing satuan pendidikan.

Pelaksanaan projek penguatan profil pelajar Pancasila dilakukan secara fleksibel, baik dari segi muatan, kegiatan, maupun waktu pelaksanaan. Projek penguatan profil pelajar Pancasila dapat dilakukan secara terpisah dari kegiatan intrakulikuler.

Tujuan, muatan dan kegiatan pembelajaran dalam projek tidak harus dikaitkan dengan tujuan dan materi pelajaran intrakulikuler. Satuan pendidikan dalam hal ini dapat melibatkan masyarakat dan/atau dunia kerja untuk merancang dan menyelenggarakan P5.

Projek sendiri dapat diartikan sebagai serangkaian kegiatan untuk mencapai sebuah tujuan tertentu dengan cara menelaah suatu tema menantang. Projek didesain agar peserta didik dapat melakukan investigasi, memecahkan masalah dan mengambil keputusan.

Dalam hal ini, sekolah diberikan kebebasan penuh dalam alokasi waktu kegiatan P5 yang mana dapat dilakukan secara reguler maupun dengan sistem blok.

P5 Kurikulum Merdeka mampu memberikan ruang bagi semua anggota komunitas satuan pendidikan atau stakeholder sekolah untuk dapat mempraktikkan dan mengamalkan profil pelajar Pancasila.

Manfaat Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

  1. Bagi Satuan Pendidikan

– Menjadi ekosistem yang terbuka untuk partisipasi dan keterlibatan masyarakat

– Menjadi organisasi pembelajaran yang berkontribusi kepada lingkungan dan komunitas di sekitarnya.

  1. Bagi Pendidik

– Merencanakan proses pembelajaran projek profil dengan tujuan akhir yang jelas.

– Mengembangkan kompetensi sebagai pendidik yang terbuka untuk berkolaborasi dengan pendidik dari mata pelajaran lain untuk memperkaya hasil pembelajaran.

  1. Bagi Peserta Didik

– Memberi waktu dan ruang bagi peserta didik untuk mengembangkan kompetensi dan memperkuat karakter dan profil pelajar Pancasila.

Dalam mendesain projek penguatan profil pelajar Pancasila para pelaksana perlu memahami perannya masing-masing. P5 akan terlaksana secara optimal apabila peserta didik, pendidik dan lingkungan satuan pendidikan sebagai komponen utama pembelajaran dapat saling mengoptimalkan perannya.

Peserta didik dalam hal ini berperan sebagai subjek pembelajaran yang diharapkan dapat terlibat aktif dalam seluruh rangkaian kegiatan, fasilitator pembelajaran ialah peran pendidik yang diharapkan dapat membantu peserta didik mengoptimalkan proses belajarnya.

Lingkungan satuan pendidikan memiliki peran sebagai pendukung terselenggaranya kegiatan yang diharapkan dapat mensponsori penyediaan fasilitas dan lingkungan belajar yang kondusif.

Cara Mendesain/Alur Perencanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

  1. Membentuk Tim Fasilitator P5

Tim ini berperan merencanakan dan melaksanakan kegiatan projek untuk seluruh kelas yang dibentuk oleh kepala satuan pendidikan.

  1. Mengidentifikasi Tingkat Kesiapan Satuan Pendidikan

Kepala satuan pendidikan bersama tim fasilitator merefleksikan dan menentukan tingkat kesiapan satuan pendidikan.

  1. Merancang Dimensi, Tema dan Alokasi Waktu Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Selain dimensi, tema dan alokasi waktu, tim fasilitator juga juga perlu merancang jumlah projeknya. Dimensi dan tema dipilih berdasarkan kondisi dan kebutuhan satuan pendidikan.

  1. Menyusun Modul Projek

Modul projek disusun sesuai dengan tingkat kesiapan satuan pendidikan dengan tahapan umum, yaitu menentukan sub-elemen (tujuan projek); mengembangkan topik, alur dan durasi projek; mengembangkan aktivitas dan asesmen projek.

  1. Merancang Strategi Pelaporan Hasil Projek

Tim fasilitator merencanakan strategi pengolahan dan pelaporan hasil projek.

Demikian 5 cara mudah mendesain P5 Kurikulum Merdeka, semoga bermanfaat!

e-Guru.id menyediakan Pelatihan Pembelajaran Berbasis Literasi dan Numerasi Untuk Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila. Ingin bergabung bersama ribuan guru lainnya? KLIK DISINI GRATIS!!*

(*Bagi Member e-Guru.id)

(Azl/Azl)

Berita Terkait

Pengumuman Resmi Kemdikbud Untuk Guru SD, SMP, SMA/SMK Sederajat, Batas 29 April Mendatang
BKN Terbitkan Siaran Pers Tentang Tidak Ada Pendataan Non ASN 2024 dan Tidak Lanjut Hasil Pendataan Non ASN
Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi Dapat Kabar Gembira, Telah Pencairan Tambahan 100% 1 bulan TPG Update Per 19 April
Ciri – Ciri Akun SIMPKB yang Akan Diundang PPG Dalam Jabatan 2024
Yang Ditunggu – Tunggu Akhirnya Pemerintah Telah Mencairkan 2 Kali 50% TPG
Seleksi CPNS 2024 Diprioritaskan Penempatan IKN, Menteri: Seleksinya Ketat
Update Pencairan Tunjangan dan Rapelan Gaji Guru Sertifikasi dan Nonsertifikasi di Berbagai Daerah
Kabar Gembira untuk Guru Sesuai Pengumuman Dirjen GTK Mulai Tanggal 17 April 2024
Berita ini 1,675 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 20 April 2024 - 10:37 WIB

Pengumuman Resmi Kemdikbud Untuk Guru SD, SMP, SMA/SMK Sederajat, Batas 29 April Mendatang

Jumat, 19 April 2024 - 11:57 WIB

BKN Terbitkan Siaran Pers Tentang Tidak Ada Pendataan Non ASN 2024 dan Tidak Lanjut Hasil Pendataan Non ASN

Jumat, 19 April 2024 - 11:32 WIB

Guru Sertifikasi dan Non Sertifikasi Dapat Kabar Gembira, Telah Pencairan Tambahan 100% 1 bulan TPG Update Per 19 April

Kamis, 18 April 2024 - 11:47 WIB

Ciri – Ciri Akun SIMPKB yang Akan Diundang PPG Dalam Jabatan 2024

Kamis, 18 April 2024 - 10:55 WIB

Yang Ditunggu – Tunggu Akhirnya Pemerintah Telah Mencairkan 2 Kali 50% TPG

Rabu, 17 April 2024 - 11:15 WIB

Update Pencairan Tunjangan dan Rapelan Gaji Guru Sertifikasi dan Nonsertifikasi di Berbagai Daerah

Rabu, 17 April 2024 - 10:33 WIB

Kabar Gembira untuk Guru Sesuai Pengumuman Dirjen GTK Mulai Tanggal 17 April 2024

Selasa, 16 April 2024 - 11:22 WIB

Selamat Guru Akan Terima Penghasilan Hingga 3 Pos Sumber Pasca Lebaran, Mulai Cair Bulan April!

Berita Terbaru